Potret Sepasang LoveBird Tengger di Sangkar. Foto: cuteparrots.com

Diamma.com- Di tengah pandemi Covid-19 yang tak kunjung usai, kejenuhan pasti terasa bahwa efek pandemi membuat manusia melakukan banyak aktifitas baru, terutama saat di rumah.

Salah satu kegiatan yang sedang digandrungi masyarakat selain bersepeda, yaitu memelihara hewan seperti burung. Merebak di berbagai kawasan hingga dilombakan. Burung dengan sebutan Lovebird terasa tidak asing bagi para pecinta hewan ataupun bagi kicaumania di luar sana, bahkan bagi yang akan memelihara Lovebird. 

(Baca juga: Di Rumah Saja? Yuk, Intip Budidaya Tanaman Hias Bagi Pemula)

Burung yang satu ini memang cukup mudah dalam segi perawatannya. Asalkan ulet dan rutin mengurusnya. Simak yuk, beberapa tips memelihara Lovebird untuk pemula:

1. Memberi Pakan yang Sesuai

Pemberian pakan yang tepat bagi Lovebird ternyata bisa mempengaruhi suara kicauannya loh. Selain itu, pemberian pakan yang teratur juga bisa menghindarkan Lovebird terserang penyakit. Biasanya pakan yang dipakai adalah Millet. 

Tak hanya pakan reguler yang diberikan, ada juga pakan ekstra. Biasanya diberikan jagung atau batang kangkung. Pakan ekstra ini hanya opsional dan diberikan misalnya seminggu hanya 2 – 3 kali saja.

2. Memandikan Lovebird Secara Rutin

Layaknya manusia, burung pun juga butuh dimandikan. Jika tidak mandi secara teratur manusia akan mudah terserang penyakit. Diawali dengan gatal – gatal sampai timbul penyakit. Begitu pula dengan burung Lovebird yang setiap hari juga butuh dibersihkan. 

Waktu yang tepat untuk memandikan Lovebird yaitu pagi hari sekitar jam 7 – 9. Memandikan Lovebird cukup satu hari sekali atau dua kali saja. Dalam sesi kedua ini bisa dimandikan ketika siang hari.

3. Jemur Burung di Pagi Hari dan Bersihkan Kandang/Sangkar.

Sinar matahari pagi memiliki fungsi yang sangat bagus untuk Lovebird, hal itu juga akan memepengaruhi panjangnya kicauan Lovebird. Selain itu, menjemur pada pagi hari juga menjauhkan burung dari stress. Proses ini untuk menjaga burung selalu fit dan gacor.

Tatkala penjemuran burung, sangkar juga bisa langsung dibersihkan karena Lovebird dikenal agak jorok dalam segi makanan, maka pembersihan sangkar harus secara rutin menghindari penyakit dan juga jamur. 

4. Pemberian Vitamin

Tak hanya asupan nutrisi dari pakan sudah cukup, pemberian vitamin untuk menutup aktivitas perawatan burung yaitu dengan memberi vitamin. Demi menyeimbangi gizi yang baik bagi kondisi burung, pemberian vitamin juga tidak perlu terlalu sering. Pemberian vitamin ini hanya untuk menjaga daya tahan serta metabolisme burung dan menjaga suara atau kicauan burung.

Jadi bagaimana? tertarik bukan demi mengisi waktu luang selama di rumah memelihara burung menjadi satu cara juga untuk mengurangi stress. Dan jangan lupa selama beraktivitas tetap menjaga kebersihan dan selalu ikuti protokol kesehatan saat kegiatan di luar rumah.

(Baca juga: Diklaim Dapat Menangkal Covid-19, Berikut Fakta Menarik Tanaman Eucalyptus!)

Penulis: Nafis Arsaputra
Editor: Indira Difa Maharani