Diamma.com – Setelah kalah dengan 7-0 melawan tim Arsenal minggu lalu. Kali ini timnas Indonesia kembali menghadapi lawan dari rangkaian acara pertandingan pra musim 2013 yang di lakukan oleh tim-tim besar eropa.
Pada hari Sabtu mendatang The Reds akan menyambangi Stadion Utama Gelora Bung Karno untuk melawan Indonesia XI.
The Reds sudah berada di Indonesia sejak hari rabu kemarin dengan menggunakan pesawat garuda yang mendarat di landasan udara Halim Perdana Kusuma.
Di temui saat konfeernsi pers di Hotel Mulia Senayan pada pulul 14.00 WIB Jacksen F Thiago selaku pelatih timnas mengaku sangat bangga di datangi oleh tim besar, “saya sangat senang ini merupakan suatu kehormatan bagi Indonesia bisa bertanding dengan tim besar,” ungkap Jacksen.
Disamping itu Ferdinand Sinaga juga turut hadir dalam konfernsi pers mendampingi Jacksen F Thiago. Dimana belakangan ini Ferdinand sempat vakum karena cidera yang di deritanya, dan kini ia masuk kembali ke skuad timnas besutan Jacksen F Thiago.
“Saya kurang hafal tipe permainan mereka, tapi itu bukan halangan yg terpenting saya dipanggil ke timnas lagi dan dapat membela merah putih kembali,” tutur Ferdinand.
Menghadapi tim yang lebih kuat tentu memerlukan permainan yang lebih baik, setelah kalah melawan Arsenal, timnas perlu mengevaluasi strategi permainan mereka. Melatih sisi psikologis juga menjadi unsur yg perlu diperhatikan semenjak kebobolan begitu banyak saat melawan Arsenal.
“Lawan yang akan kami hadapi nanti lebih kuat dalam pertahanan, kami lebih melatih sektor pertahanan, tp saya yakin, saya memberikan yg terbaik dan saya juga minta dukungan dan doanya,” tutur Jacksen saat konferensi pers di tutup.
Reporter : Novita Uli Utami / Fotografer : Erwin Tri Prasetyo
Editor : Erwin Tri Prasetyo