Kedatangan Tahap Empat Vaksin di Bandara Soekarno Hatta (2/2/21). Foto: Tangkapan Layar Youtube Sekretariat Presiden

Diamma.com- Hari ini, Selasa (2/2) Juru Bicara Program Vaksinasi Kementerian Kesehatan, Siti Nadia Tarmizi mengungkapkan keterangan resmi terkait masuknya vaksin Covid-19 Sinovac yang bernama CoronaVac. Pandemi Covid-19 yang belum kian menurun menemukan titik terang ditengah situasi yang masih melonjak angka terinfeksi Covid-19 ini.

“Tepat hari ini 10 juta vaksin ditambah 1 juta vaksin untuk overfill dalam bentuk setengah jadi. Kedatangan vaksin ini, merupakan berita baik dan wajib kita syukuri karena ini berikan jaminan untuk menjalankan vaksinasi yang sangat penting membawa kita keluar dari pandemi Covid-19,” ungkap Nadia dalam siaran resmi Sekretariat Presiden.

Sekretaris Jenderal Kementrian Kesehatan, Oscar Primadi juga menyampaikan masuknya vaksinasi ini menjadi sebuah titik balik kebangkitan masyarakat Indonesia dalam segala hal. Oscar juga menambahkan masuknya vaksin juga karena bantuan pemerintah dan pihak – pihak terkait.

“Kita terus berupaya berjuang untuk upaya yang lebih konkrit untuk penanganan ini, pemerintah hadir tentunya. Terakhir, masyarakat Indonesia tentunya mari bersama kita mensukseskan program vaksinasi untuk melawan Covid-19 ini,” sambut Oscar dalam siaran langsung Sekretariat Presiden.

Dalam siaran resmi itu Nadia juga menambahkan, hingga saat ini Indonesia sudah melakukan vaksinasi terhadap lebih dari 500.000 tenaga kesehatan. Selain itu, target kedepan untuk bulan Februari vaksinasi terhadap nakes akan selesai.

“Kami optimistis 1,5 juta vaksinasi nakes akan selesai di akhir Februari 2021. Kemudian 10 juta ini akan digunakan untuk vaksiansi tahap kedua bagi petugas pelayanan publik,” tutup Nadia.

Penulis: Nafis Arsaputra
Editor: Rianty Danista