Diamma.com- Kita mengetahui di masa pandemi Covid- 19 yang masih ada di sekitar kita, masker memiliki peranan penting dan wajib dipakai ketika kita beraktivitas di luar rumah. Ramai di media karena melonjaknya angka penularan Covid- 19 ini dikarenakan kurangnya efektivitas masker di kalangan masyarakat yang sudah mulai merenggang akan kesadaran penggunaan masker.
Baru-baru ini Juru Bicara Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid- 19, Wiku Adisasmito mengatakan masker dengan tipe scuba dan buff dinyata kurang efektif menangkal virus karena lapisannya yang tipis.
“Masker scuba atau buff adalah masker dengan satu lapisan saja dan terlalu tipis sehingga kemungkinan untuk tembus lebih besar,” kata Wiku lewat kanal YouTube Sekretariat Presiden pada Senin (15/9) lalu.
Selain bahannya yang tipis, masker scuba atau buff mudah melar dan juga mudah di tarik ke leher sehingga dalam segi pemakaian kurang efektif. Sebagaimana dalam mengurangi angka yang terus melonjak tinggi, masker sangat penting dan perlu menggunakan masker yang berkualitas.
(Baca: Darurat Virus Corona, Berikut 5 Jenis Masker untuk Mencegahnya)
Masyarakat bisa menggunakan masker bedah atau masker kain yang terdiri dari tiga lapisan kain katun. Masker kain berlapis tiga dinilai lebih efektif dalam menyaring partikel virus yang akan masuk.
“Masker kain yang bagus berbahan katun dan berlapis tiga. Mengapa itu penting karena kemampuan menyaring partikel virus itu akan lebih baik dengan jumlah lapisan lebih banyak,” ujar Wiku.
Berhubungan dengan peraturan PT Kereta Commuter Indonesia (PT KCI) yang menerapkan protokol kesehatan, penumpang wajib memakai masker yang dianjurkan guna menahan droplet atau cairan seperti masker medis, bedah atau kain selama di dalam kereta rel listrik (KRL).
“Hindari pengunaan jenis scuba maupun buff atau kain untuk menutupi mulut dan hidung,” ujar Anne Purba selaku VP Corporate Communications PT KCI.
Mulai sekarang hindari penggunaan masker berlapis satu (scuba) maupun buff. Gunakan masker standar yang dianjurkan ketika berada di luar rumah. Selalu jaga diri dan orang sekitar ya!
Penulis: Nafis Arsaputra
Editor: Indira Difa Maharani