Diamma.com – Pengunaan internet dan jejaring sosial telah menjadi life style dewasa ini. Hal ini menjadi sangat menarik ketika dijadikan sebagai bahan perbincangan anak-anak muda.
Inilah salah satu alasan dari para panitia Pekan Komunikasi untuk menggelar Pop Research Competition (PRC) 2012.
Acara yang diikuti oleh teman-teman Fikom dan FISIP UPDM (B) ini, juga diikuti oleh Semua mahasiswa dari penjuru kota di Indonesia yang masing-masing menunjukan kualitas mereka dalam penelitian masalah di masyarakat.
Acara yang diselenggarakan oleh Universitas Indonesia ini mengangkat tema yang cukup menarik, yakni social media.
“Kata popular ini sepertinya untuk menunjukan bahwa research can be fun, walaupun semua tema memang fun dan tidak membosankan untuk dibahas,” jelas Mediana Handayani, selaku dosen Komunikasi Antar Pribadi.
Kesempatan untuk menunjukan eksistensi dalam bidang akademis pun, tidak disia-siakan oleh Mediana dalam membimbing mahasiswa yang berkompeten untuk melakukan penelitian. Meidiana merasa sudah seharusnya mengharumkan nama kampus dan memancing kemampuan mahasiswa dalam melakukan penelitian.
Penentuan angle dalam penelitian ini membuat teman-teman Fikom UPDM (B) hampir kehabisan ide, dan pada akhirnya mereka sepakat untuk mengangkat angle haters.
Angle ini diangkat karena melihat banyaknya orang-orang yang menjadi terkenal, karena memiliki haters di dunia maya, seperti artis-artis dadakan yang semakin terkenal setelah mendapat banyak celaan.
Sejak awal Desember data-data mulai dicari, serta melakukan penelitian secara kuantitatif melaui internet dan buku-buku. Deadline yang diberikan pun tidak sebentar.
Senin (16/01), penelitian ini sudah harus diserahkan dan dinilai, walau niat-nya hanya nothing to lose atau tidak berharap menang, tim ini tetap memberikan yang terbaik, sampai akhirnya tim Fikom yang beranggotakan Loretta Tumbelaka, Yohanna Karlina dan Audy Ponty masuk 10 besar dan berada dijajaran Universitas Negeri dan Swasta ternama.
Reporter : Deska Yunita & Kharis K. / Fotografer : Deska Y.
Editor : Erwin Tri P.