Ilustrasi hewan kurban. Foto: theasianparent.com

Diamma.com- Hanya dalam hitungan hari lagi, umat Islam di seluruh dunia akan memperingati Hari Raya Idul Adha yang ke 1441 H atau 2020 masehi. Meskipun tengah masa pandemi Covid-19 seperti saat ini, jangan membuat niat kita untuk beribadah dan berbagi menjadi berkurang. Maka dari itu, kali ini kita akan membahas tentang tips cara pemilihan hewan kurban yang baik dan benar. Berikut cara pemilihan hewan kurban yang baik:

  • Hewan Dalam Keadaan Sehat 

Pastikan hewan kurban yang dipilih baik sapi, kambing, maupun kerbau harus dalam keadaan sehat dan tidak sakit. Adapun ciri-ciri hewan kurban yang sehat ialah seperti bulu bersih, gemuk, lincah, muka cerah, nafsu makan baik, lubang kumlah (mulut, mata, hidung, telinga, dan anus) bersih dan normal, serta suhu badan normal sekitar 37 derajat celcius alias tidak demam.

  • Hewan Tidak Memiliki Cacat

Bukan hanya dalam keadaan sehat, hewan yang akan dijadikan kurban juga tidak boleh memiliki cacat fisik, seperti pincang, buta, telinga yang rusak (kecuali bekas penandaan nama atau tag). Perhatikan dengan teliti hewan kurban yang akan dipilih, jangan sampai memilih hewan yang memiliki kecacatan fisik.

  • Hewan Harus Cukup Umur

Tak cukup hanya sehat dan tidak sakit saja, melainkan hewan kurban juga harus memiliki umur yang cukup untuk disembelih. Hewan kurban yang cukup umur misalnya pada kambing atau domba harus berumur yang lebih dari satu tahun dengan ditandai tumbuhnya sepasang gigi tetap.

Sementara, pada sapi atau kerbau harus memiliki umur lebih dari dua tahun dengan ditandai sepasang gigi tetap. Hewan kurban harus yang berjenis kelamin jantan dan memilik testis yang masih lengkap yaitu dua buah, serta memiliki bentuk yang letaknya simetris.

Nah, itu dia tips yang perlu diperhatikan saat memilih hewan kurban sesuai dengan syariat Islam. Di masa pandemi ini, pastikan tetap mematuhi protokol kesehatan guna mencegah penularan, misalnya saat membeli/memilih hewan, menyembelihnya, hingga saat pembagian daging kurban. Banyak keutamaan yang didapatkan jika menjalankan ibadah Idul Adha, selain mendapat pahala, kita juga dapat berbagi untuk sesama. Semoga bermanfaat.

Penulis: Angelina Tri Maulidina
Editor: Indira Difa Maharani