Diamma.com- Bambang Winarso, Wakil Rektor III Bidang Kerja Sama dan Pengembangan meninggal pada Kamis (16/7) lalu pukul 17.15 WIB.
Kabar tersebut menimbulkan duka tersendiri bagi civitas akademika UPDM (B), keluarga, dan mahasiswa UPDM (B). Beliau merupakan sosok yang sangat inspiratif, mudah akrab, dan selalu mendidik mahasiswanya dengan baik.
Hal ini disampaikan oleh Anne Fairunissa, salah satu mahasiswi Fikom 2018 yang ajar oleh beliau bahwa ia merupakan sosok dosen yang memiliki loyalitas tinggi dalam mendidik mahasiswanya serta memiliki ciri khas tersendiri dalam mengajar.
“Pak Bambang, dosen komunikasi massa yang sejauh ini menurutku memenuhi kriteria dosen pengajar dan pendidik terbaik sih. Dia betul-betul siap banget untuk mulai kelas, selalu on time, selalu ngasih materi berlimpah,” katanya.
Bukan hanya itu, beliau juga mampu mencairkan suasana kelas jika dirasa mahasiswa sudah mulai bosan ataupun mengantuk.
“Terakhir, yang paling ‘Pak Bambang banget’ menurutku tuh Dad jokesnya, kalau dirasa kelas udah suntuk beliau keluarin jokes andalan Bapak-bapak Whatsapp,”pungkasnya.
Senada dengan Anne, mahasiswi Fikom lainnya, Audria Dwi juga menuturkan bahwa beliau sosok yang baik dan ramah. Selain itu, Bambang Winarso juga merupakan dosen yang komunikatif terhadap mahasiswa.
“Pak bambang tuh baik banget orangnya gak pernah marah, gak pernah ngerepotin dan bikin susah mahasiswa. Cara mengajarnya enak, komunikatif banget sama mahasiswa kalau misalnya dia telat masuk kelas selalu dikabarin lewat Whatsapp,” ujarnya.
Selain dosen yang baik, Edi (Adik) dari Bambang Winarso juga mengungkapkan bahwa ia merupakan sosok yang pekerja keras dan tekun. Kegiatan sehari-harinya bergelut pada pekerjaan dan tugas-tugas mahasiswa. Bukan hanya itu, ia juga merupakan orang yang humoris dikalangan keluarga.
“Setau saya sebagai adik ya, dia seseorang yang pekerja keras, tidak ada waktu yang tersisa untuk keluarga, mungkin hanya pekerjaannya saja dan setiap malam ia begadang dari jam 1 sampai jam 2 itu dilakukan untuk pekerjaan,” ucapnya.
Penulis: Rianty Danista
Editor: Rahma Angraini