Diamma.com- Aksi sosial tahunan kembali diadakan oleh Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Diamma. Namun, kali ini kegiatan yang dilakukan berbeda dari tahun sebelumnya, mengingat adanya pandemi Covid-19 yang kian meluas.
Kegiatan aksi sosial (aksos) dilaksanakan pada Minggu (10/5) lalu. Sebanyak 40 paket sembako dan 30 nasi boks telah disalurkan kepada warga di sekitaran wilayah Lebak Bulus, Fatmawati, Cipete, dan Antasari. Adapun, paket sembako tersebut berisi beras, minyak goreng, gula, teh, dan mie instan.
Kegiatan ini merupakan bentuk peduli kasih kepada sesama akibat adanya Covid-19 yang membawa dampak terhadap seluruh sektor kehidupan, khususnya ekonomi. Aksi ini diawali dengan mengumpulkan donasi dari sejumlah donatur, baik dari pengurus Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Diamma maupun sumbangan dari masyarakat yang ingin terlibat.
Ivan Nurhidayat selaku Pemimpin Umum Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Diamma mengatakan bahwa, kegiatan ini sebagai ajang dibulan ramadan untuk menambah pahala disamping meringankan beban para warga yang terdampak Covid-19.
“Sesuai dengan nama aksi sosial tahun ini, yaitu dari kita untuk mereka, Diamma ingin memfasilitasi teman-teman semua yang sama-sama ingin membantu meringankan kebutuhan hidup dari saudara-saudara kita yang terus berjuang di masa sulit pandemi Covid-19 ini, ” ujar Ivan.
Untuk itu, Liza Luai’ati Niswah sebagai Pemimpin Pelatihan dan Pengembangan (Latbang) berharap agar kehidupan kembali normal agar dapat beraktivitas seperti sedia kala.
“Harapannya semoga kedepannya Indonesia cepat pulih dari Covid-19. Semoga bermanfaat dan masyarakat Indonesia sehat semua,” harapnya.
Reporter: Muhammad Fadhli Hidayat
Editor: Rahma Angraini