Diamma.com – Estemje League telah resmi dibuka pada Jumat, 26 Februari kemarin, tahun ini adalah kali kedua para panitia mengadakan turnamen futsal. Sebanyak 16 tim akan memperebutkan gelar juara futsal di Estemje League ini.
Gema selalu Ketua Pelaksana mengatakan bahwa ruang lingkup peserta pada tahun ini lebih luas dari tahun sebelumnya. “Tahun ini ruang lingkup peserta kita lebih luas, tidak hanya internal UPDM(B) saja, melainkan juga dari masyarakat umum juga para pemain profesional,” ujarnya.
Pendapat pun datang dari Mouzes, pemain yang berasal dari tim Foris FC ini menyayangkan keterlambatan jadwal yang terjadi. “Kalo menurut gue jadwalnya kurang ya, terlalu lambat atau tidak sesuai jadwal yang seharusnya. Padahal ini acara gue rasa udah lumayan bagus,” tuturnya saat ditemui di GOR Bulungan sesaat sebelum bertanding.
Selain hadiah untuk juara pertama, panitia juga menyiapkan hadiah untuk beberapa kategori. Diantaranya adalah the best performance, the best suporter dan masih banyak lagi.
Untuk pertandingan final sendiri, akan berlangsung pada hari ini Minggu, 28 Februari. Selain pertandingan final, panitia juga akan mempersembahkan acara Exhibition dari para pemain pro Indonesia Super League dan gabungan dari Indonesia futsal.
Harapanpun datang dari Gema, ia berharap Estemje League ini akan terus berlangsung. “Gue berharap ini (Red-Estemje League) akan terus ada sampai tahun-tahun berikutnya,” ujar pria berkaos putih tersebut.
Reporter : Ledya Maulidina S / Fotografer : Ledya Maulidina S
Editor : Rosa Febryanty Razak