Oleh Erwin Tri Prasetyo, Rionaldo Herwendo / Foto: Erwin Tri Prasetyo

Diamma – Komisi Pemilihan Raya (KPR) telah memutuskan dan mengumumkan atas terpilihnya Listianto Legowo mahasiswa Fakultas Ilmu Komunikasi (Fikom) 2008,  menjadi ketua Senat Mahasiswa (Senma) Fikom periode 2011-2012. Dengan perolehan 156 suara untuk Listianto Legowo, 115 suara untuk Arifin,  serta abstain 26 suara. Pemungutan suara dilakukan selama dua kali karena di pemungutan suara yang pertama adanya jumlah total pemungutan suara yang sama. Oleh karena, itu diadakan pemilihan ke dua, yang akhirnya hasil perolehan suara tersebut  mengesahkan Listianto Legowo atau akrab bisa dipanggil Gowo keluar menjadi pemenang pemilihan ketua Senma Fikom periode 2011-2012.

Ditemui setelah pengumuman Gowo terlihat senang dan terharu dengan terpilihnya dia sebagai ketua Senma Fikom yang baru. “Alhamdulilah senang, insyallah mimpi-mimpi dan janji-janji saya bisa terealisasikan, dan saya akan berusaha itu semaksimal mungkin,” ujar Gowo sambil tersenyum.

Dalam progressnya Gowo menuturkan akan mencoba memecahkan kesulitan mahasiswa dalam birokrasi dan fasilitas kampus serta mengajak para mahasiswa untuk keluar dari masalah, yang dilansir dari surat kabar bahwa setiap tahunya puluhan ribu lulusan S1 hanya menambah jumlah pengangguran di Indonesia. Dengan cara “Mengajak mahasiswa untuk belajar membuka usaha yang tidak keluar dari bidang komunikasi, dan mengadakan workshop yang melibatkan mahasiswa dengan pembicara yang sukses di bidangnya, mungkin dengan jangka waktu dua bulan sekali,” ujar lelaki pengemar band coldplay.

Dalam kaderisasinya Gowo mencari mahasiswa yang ingin merubah keadan yang sekarang menjadi lebih baik dan mau melayani aspirasi mahasiswa. Dari korbid yang ada, Gowo  akan mencoba mengganti korbid  ke tiga yang   pengabdian masyarakat menjadi pengabdian terhadap masyarakat dan lingkungan. Karena “Semua orang sadar lingkungan ini sudah tidak beres, apalagi Moestopo panas banget udah penghijauan juga susah, mungkin dengan hal yang kecil seperti buang samapah pada tempatnya, yang bertujuan terhadap kepedulian lingkungan,” tutup Gowo selaku ketua Senma Fikom periode 2011-2012.