Diamma.com- Majalah Forbes Asia merilis daftar bintang Asia-Pasifik paling berpengaruh secara digital tahun 2020. Dirilis pada 7 Desember lalu, terdapat 4 artis Indonesia yang masuk, yakni Raisa, Agnez Mo, Rich Brian, dan Cinta Laura.
Lewat akun resmi Forbes Asia menyampaikan bahwasanya di dunia digital saat ini, banyak artis berbakat yang menggemparkan dunia.
“Dengan kehadiran media sosial mereka yang kuat, para pelopor ini telah mengumpulkan jutaan pengikut setia di seluruh platform populer, menjadikan mereka terkenal di dunia maya seperti saat mereka di panggung dan layar,” kata Forbes Asia dalam laman resmi mereka.
Berikut empat artis Indonesia yang masuk daftar Forbes Asia’s 100 Digital Stars 2020:
1. Raisa
Siapa yang tak tahu Raisa? penyanyi berbakat dan memiliki khas suara yang lembut ini, masuk ke daftar Forbes Asia’s 100 Digital Stars 2020. Raisa berhasil menanyikan ulang lagu Bahasa Kalbu dari Titi DJ. Lewat Musik Videonya tembus 9,5 juta penonton di aplikasi streaming YouTube. Serta di Spotify, sebanyak 9 juta kali diputar.
2. Agnez Mo
Agnez Mo, penyanyi berusia 34 tahun ini, salah satu penyanyi go internasional dari Indonesia. Ia berhasil merilis lagu yang berduet dengan musisi papan atas di dunia, yaitu Steve Aoki, Chris Brown dan Timbaland.
Agnez juga sering membantu masyarakat dalam penggalangan dana untuk korban yang terkena dampak Covid-19. Serta melalui laman akun Instagramnya, Agnez kerap kali mengimbau masyarakat Indonesia untuk menjauhi narkoba dan menolak praktik perdagangan manusia.
3. Rich Brian
Brian Imanuel Soewarno alias Rich Brian, penyanyi rap asal Indonesia. Ia salah satu penyanyi yang masuk label 88rising. Pada April 2020, Rich Brian merilis single terbaru berjudul ‘Bali’. Serta banyak lagunya yang berhasil dan sukses diterima oleh masyarakat seluruh dunia.
4. Cinta Laura
Cinta Laura, artis keturunan Indonesia-Jerman. Pemain film sekaligus penyanyi yang berbakat. Pada 2019, Cinta Laura membintangi dua film horor berjudul ‘Jeritan Malam’ dan ‘Mati Anak’. Serta merilis single berjudul ‘Vida’ dan ‘Caliente’.
Nah, itu lah empat artis Indonesia yang masuk daftar Forbes Asia’s 100 Digital Stars 2020. Untuk itu, kalian harus mengapresiasikan karya mereka serta mamajukan industri permusikan di Indonesia.
Penulis: Rianty Danista
Editor: Donny Alamsyah