Diamma.com- Musisi Adhitia Sofyan kembali merilis lagu kedua dalam proyek musik Songs From Your Stories yang berjudul “Orchid Garden” pada Rabu (11/11).
Songs From Your Stories merupakan proyek musik yang melibatkan cerita para pendengarnya dalam pembuatan lagu. Untuk pembuatan lagu kedua ini berangkat dari cerita Anggi Dameria, wanita asal Kediri.
Dalam ceritanya kepada Adhitia, selama ini dirinya selalu memimpikan untuk bekerja di gedung pencakar langit, Jakarta. Tetapi pada akhirnya Anggi harus berdamai dengan keadaan dan memilih untuk mengurus kebun anggrek milik keluarganya di Kediri.
“Banyak orang (pekerja kantoran di Jakarta) yang justru menginginkan posisimu saat ini, pergi meninggalkan kota ini dan mengurus kebun anggrek,” ucap Adhitia dalam perbincangannya dengan Anggi di Podcast miliknya.
Sebelumnya, Adhitia Sofyan telah merilis “Little Sister” sebagai lagu pertama dari proyek musik Songs From Your Stories. Bercerita tentang pemilik akun Instagram @bakemonotong mengenai adiknya yang meninggal dunia karena suatu penyakit. Ia pun menyesal karena tidak dapat menemani adiknya lebih lama lagi.
Dalam penggarapan lagu terbarunya, Adhitia bekerja sama dengan Jessilardus Mates (yang mengisi drum pada lagu ini) dan Rhesa Aditya (Endah & Rhesa) pada bass. Kerja sama antar musisi tersebut dilakukan agar proyek musik kali ini menghadirkan nuansa yang berbeda dalam lagunya.
Lebih lanjut, Adhitia mengatakan lagu “Orchid Garden” bukanlah lagu terakhir dalam proyek Songs From Your Stories karena akan ada 9 atau 10 lagu yang dibuatnya berdasarkan cerita dari para pendengar.
Lagu kedua milik musisi kelahiran 6 November 1977 itu kini tersedia di berbagai platform musik digital dan sudah memiliki lebih dari 2000 pendengar di kanal YouTube Adhitia Sofyan sejak tanggal perilisannya.
Penulis: Audria Dwi Kusuma
Editor: Indira Difa Maharani