Konser BTS bertajuk Map of The Soul One yang digelar secara virtual. Foto: Diamma.com/Gadis Ayu Maharani

Diamma.com- Boyband asal Korea Selatan, BTS menggelar konser secara virtual selama dua hari terhitung  sejak 10-11 Oktober 2020. Meski dilakukan tidak dengan tatap muka, konser bertajuk “Map of The Soul One” berhasil meraih sebanyak 144 juta penonton secara global.

“Kamu tidak di sini, tapi saya merasakan kamu di sini, seolah-olah saya bisa mendengar nyanyianmu. Dan lain kali mari kita benar-benar berada di sini bersama,” ungkap salah satu anggota vokalis, Kim Tae-hyung kepada fansnya dalam konser, mengutip Channel News Asia.

Walaupun terhalang layar, tidak menghalangi para Army (sebutan untuk penggemar BTS) tetap meramaikan acara dengan light stick dan saling bersapa melalui pesan tertulis.

“Map of The Soul: salah satu konser adalah istirahat dan kebahagiaan yang saya butuhkan. Terimakasih BTS. Saya mencintaimu selamanya,” tulis akun Twitter @giannugh.

Acara ini diadakan akibat dibatalkannya tur dunia BTS karena pandemi Covid-19. Akhirnya, konser dilakukan jarak jauh dengan jumlah penonton terbatas.

Penulis: Octavia Dwi Lestari
Editor: Indira Difa Maharani