Diamma.com– Seringkali ketika mengobrol melalui aplikasi chat WhatsApp, kita perlu mengirim foto. Namun, tahukah kalian jika mengirim foto di WhatsApp dapat menurunkan kualitas foto?
Hal ini karena ketika mengirim foto masih menggunakan opsi ikon gallery yang ada di WhatsApp. Ukuran foto yang semula MB (Megabyte) dapat menjadi KB (Kilobyte). Penurunan ukuran foto inilah yang membuat hasil yang dikirim menjadi blur, tidak tajam, bahkan pecah.
Dilansir dari detik.com, sebenarnya hal ini memang ditujukan agar mampu menghemat kuota pengguna WhatsApp. Tidak hanya menghemat kuota, tetapi juga waktu dalam mengirim dan menerima foto. Selain itu, mengurangi waktu antrean dari server aplikasi yang berada di naungan Facebook ini.
Lalu, bagaimana mengatasinya?
Cara mengatasinya adalah, dengan mengubah cara mengirim foto, yang semula menggunakan opsi ikon ‘Gallery’ menjadi ‘Document’. Seperti biasa, setelah memilih ‘Document‘, cari file foto yang akan dikirim.
Bagi pengguna iOS dan Android, tentunya ‘Document‘ tidak hanya mampu mengirim file foto saja, melainkan juga file video hingga tulisan berupa dokumen.
Namun, cara ini memiliki kekurangan yaitu tidak dapat menambahkan keterangan pada file foto yang dikirim. Lain halnya jika menggunakan ‘Gallery‘ yang dapat menambahkan keterangan. Satu hal yang pasti, foto dan video yang dikirim tidak akan menurun kualitasnya.
Mudahkan? Selamat mencoba!
Penulis: Faradina Fauztika
Editor: Octavia Dwi Lestari