Diamma.com- Pertarungan luar biasa tersaji pada pertandingan penyisihan grup B kala Portugal berhadapan dengan Spanyol di Stadion Fisht pada Sabtu (16/6) dini hari tadi.
Banyak hal menarik terjadi ketika kedua tim sama-sama bermain ngotot guna meraih 3 point pada laga perdana mereka di Piala Dunia 2018 ini.
Diawali dengan bunyi peluit tanda dimulainya laga, Portugal langsung unjuk gigi lewat penetrasi yang dilakukan para pemainnya.
Hasilnya, Tim berjuluk Selecção das Quinas ini berhasil mendapatkan Pinalti di menit ke-3’ setelah Cristiano Ronaldo dilanggar oleh Nacho usai melakukan Individual drible kedepan gawang Timnas Spanyol. CR7 yang ditunjuk sebagai algojo pun tidak menyia-nyiakan kesempatan.
Tertinggal 1-0, Spanyol berusaha keluar dari tekanan. Iniesta dan kawan-kawan mulai mencoba menguasai penguasaan bola untuk selanjutnya mengatur irama permainan. Alhasil, Spanyol pun beberapa kali berhasil mengancam gawang Portugal yang dijaga oleh Rui Patricio.
Pada menit ke-24’ timnas Spanyol akhirnya berhasil menyamakan kedudukan melalui aksi Diego Costa yang dengan cerdik mengelabui Pepe dan Fonte di lini pertahanan Portugal hingga lantas melepaskan tembakan keras menyusur tanah ke sudut kanan gawang yang tidak mampu dicegah oleh Rui Patricio. Kedudukan pun berubah menjadi 1-1.
Berhasil mencetak gol, Spanyol pun kian percaya diri dan semakin menguasai jalannya pertandingann. Bahkan mereka nyaris mencetak gol keduanya andai tendangan keras Isco dari luar kotak pinalti tidak membentur mistar gawang timnas Portugal.
Berbeda dengan Spanyol, timnas Portugal lebih mengandalkan serangan balik cepat. Meskipun demikian, mereka berhasil membuat timnas Spanyol terkejut lewat gol kedua mereka dimenit ke-44’ usai David De Gea gagal mengantisipasi dengan sempurna tendangan Cristiano Ronaldo dari luar kotak pinalti. Skor 2-1 pun menutup jalannya babak pertama.
Memasuki babak kedua, timnas Spanyol semakin meningkatkan tempo permainan dan penguasaan bola mereka. Hal ini terbukti ampuh, permainan cepat mereka sempat membuat Portugal kewalahan.
Sampai pada akhirnya Spanyol berhasil mencetak 2 gol balasan dimenit ke-55’ lewat Diego Costa dan menit ke-58’ lewat gol indah yang disepakan oleh Nacho dari luar kotak pinalti. Timnas Spanyol pun berhasil membalikan keadaan menjadi 2-3.
Keajaiban pun datang kala Cristiano Ronaldo berhasil menyelamatkan Portugal lewat tendangan bebasnya di menit ke-88’ yang tidak mampu diantisipasi oleh De Gea. Gol ini sekaligus membuat kedudukan kembali imbang. Skor 3-3 pun bertahan hingga peluit akhir dibunyikan.
Dengan hasil ini, Portugal dan Spanyol harus rela berbagi 1 poin dan membuat mereka berada di peringkat 2 dan 3 kelasemen, terpaut 2 poin oleh Iran yang pada pertandingan sebelumnya berhasil mengalahkan Maroko 1-0.
Selain itu, Hattrick Cristiano Ronaldo kini membawa namanya ke posisi puncak perebutan penghargaan Golden boot Piala Dunia 2018 untuk sementara.
Susunan Pemain :
Portugal : Rui Patricio, Soares, Pepe, Fonte, Guerreiro, Joao Moutinho, William Carvalho, Bruno Fernandes (Joao Mario 68’), Bernardo Silva (Quaresma 69’), Goncalo Guedes (Andre Silva 80’), Cristiano Ronaldo
Spanyol : De Gea (GK), Jordi Alba, Sergio Ramos, Pique, Nacho, Busquets, Koke, Iniesta (Thiago Alcantara 70’), David Silva (Lucas Vazquez 86’), Isco, Diego Costa (Iago Aspas 77’)
Penulis: M. Haedar Fashal
Editor: Siti Nurmayani Putri