Diamma.com – Pekan Raya FISIP ‘Green Fiesta’ telah memasuki final hari ini. Sebelumnya, pada Selasa 24 Maret 2015 acara dibuka dengan pertandingan antara SMA 35 VS SMA 100 yang berada di tim B. Ketika kick off babak pertama, tim futsal dari SMA 35 sudah mendominasi pertandingan, terlihat dari menit pertama para pemain SMA 35 terus menekan pertahanan dari tim SMA 100.
Namun, sampai peluit babak pertama berbunyi skor dari kedua tim belum membuahkan hasil. Babak pertama berakhir dengan skor 0-0 dan dengan 3 pelanggaran untuk SMA 35 serta 1 pelanggaran untuk tim SMA 100. Babak ke-2 berlanjut, gol yang ditunggu pun datang, Fadil Arfan dari tim SMA 35 berhasil membobol gawang lawan dan merubah skor menjadi 1-0. “Gol untuk SMA 35 itu dilakukan oleh Fadil Arfan di menit 2 babak ke-2,” ujar Arvinny Febriti selaku panitia acara.
Sampai peluit tanda berakhirnya pertandingan ditiup, skor tidak berubah. SMA 35 berhasil memenangkan pertandingan dengan mengumpulkan 6 point dimana pada pertandingan sebelumnya, SMA 35 menang dengan skor 6-4. Zainudin selaku pelatih SMA 35 merasa senang dengan kemenangan yang diraih. “Saya cukup senang dengan hasil ini, saya dan tim yakin bisa menjuarai tournament ini,” tutupnya.
Reporter : Ilham Budy D / Fotografer : Ilham Budy D
Editor : Ledya Maulidina S