Konferensi Pers yang di lakukan Nine Sport INC selaku promotor laga ini di hotel Shangri La, Jakarta.
Konferensi Pers yang dilakukan Nine Sport INC. selaku promotor tour Juventus di hotel Shangri La, Jakarta

Diamma.com – Juventus salah satu Klub terbaik di Eropa yang berasal dari Italia sendiri memastikan kedatangannya ke Indonesia pada 25 Juni 2014. Dijadwalkan Juventus sendiri di Jakarta akan menghadapi pemain terbaik liga Indonesia yaitu ISL All Star. Pertandingan tersebut disinyalir akan diselenggarakan pada 6 Agustus 2014 di stadion utama Gelora Bung Karno, senayan, Jakarta.

Rencana Kedatangan klub berjuluk Bianconeri ini ke Jakarta patut mendapatkan respon tinggi. Pasalnya, Juventus berencana akan membawa seluruh skuad utamanya, “pemain punya waktu banyak untuk istirahat setelah gagal di Piala Dunia 2014. Mereka pulang lebih awal, sehingga saya rasa mampu mempersiapkan diri dengan baik untuk ke Indonesia,” tutur Nicola Verdun selaku Juventus Head of Global Partnerships.

Edgar Davids yang turut hadir di konferensi pers 25 Juni 2014 itu mengatakan sangat menantikan pertandingan kontra ISL All Star tersebut, dia tak sabar melihat para Juventini, “fans di Indonesia antusiasnya sangat luar biasa, dan kita menunggu bagaimana nanti kemeriahan fans kita pada tanggal 6 Agustus nanti,” ujar ex-gelandang Juventus tersebut.

Juventus sebelumnya sudah memastikan akan mengunjungi Australia dan Singapura. Pasukan Antonio Conte akan terbang ke Australia setelah dari Indonesia. Di Indonesia, pasukan arahan Antonio Conte tersebut akan menghadapi Indonesia Selection di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta pada pukul 20.00 WIB. Setelah itu, barulah Juventus mengakhiri tur pra musim di Singapura pada 16 Agustus 2014

Berikut harga tiket laga Indonesia Selection vs Juventus yang dilansir Nine Sport selaku promotor :
VVIP: Rp 2.500.000

VIP Barat: Rp 1.600.000

VIP Timur: Rp 1.000.000

Kategori I: Rp 625.000

Kategori II: Rp 300.000

Kategori III: Rp 125.000

 

Reporter: Mahesa Nur Syafe’I/ Fotografer : Mahesa Nur Syafe’I

Editor : Zeldjian Poetera Athallah