Pada hari Rabu tanggal 10 November 2010 ini, Universitas Indonesia kedatangan tamu besar dari Negeri Paman Sam, tidak tanggung-tanggung tamu tersebut adalah orang Nomor satu di Amerika Serikat, yaitu Presiden Barack Hussein Obama dalam rangka memberikan kuliah umum sebagai bagian dari kunjungannya selama 18 Jam di Indonesia.
Oleh Kharizma Ahmada, Rionaldo / Sumber foto : Google
Diamma – Acara kuliah umum yang berlangsung di Gedung Balairung, Universitas Indonesia tersebut berlangsung meriah, walaupun pemeriksaan ketat dan padatnya massa tidak menyurutkan ribuan orang yang kebanyakan Mahasiswa dari kampus-kampus se-jabodetabek termasuk dari Universitas Prof. Dr. Moestopo(Beragama).
Dalam kuliah umum yang berlangsung hanya setengah jam namun, untuk masuk diharuskan mengantri dua jam, presiden Barack Obama banyak memamerkan kemampuan berbahasa Indonesianya seperti di awal pidato dia mengucapkan, “Assalamualaikum dan Salam Sejahtera,” serta, “saya serasa
pulang kampung nih”. Presiden Obama mengawali kuliah umum dengan bercerita tentang masa kecilnya di Jakarta dan berduka cita untuk bencana alam yang menimpa Indonesia.
Presiden Obama juga banyak menyampaikan dukungannya terhadap pemberantasan korupsi dan terorisme di Indonesia serta mendukung peranan Indonesia di ASEAN, dimana Indonesia akan menjadi pemimpin dari ASEAN pada tahun 2011 besok serta mendukung sepenuhnya perdamaian antara Israel dan Palestina.
Dalam kuliah umum ini, banyak kalangan yang cukup antusias bahkan bangga.
“saya bangga menjadi bagian dari sejarah dengan kedatangan presiden Barack Obama di Kampus Universitas Indonesia,” ujar Mahesh, Mahasiswa Hubungan International (HI) Universitas Indonesia (UI) angkatan 2010.
Sementara Shinta, yang juga mahasiswa HI UI angkatan 2010 juga merasa bangga dengan kedatangan Presiden Obama di kampusnya, ia juga mengharapkan agar kedepannya hubungan antara Indonesia dan Amerika berlangsung secara horizontal, tidak vertikal seperti sekarang dimana Amerika Serikat banyak mendikte keputusan Indonesia.
Selain warga Indonesia, pada Kuliah Umum Barack Obama tersebut juga terdapat warga Ekspatriat seperti Jackie, wanita asal Ohio, AS yang tinggal di Jakarta dan mengajar bahasa di Kelas International UI yang mengaku bangga akan ceramah presiden Obama, dimana ia juga mengaku ini pertama kalinya ia melihat secara langsung presiden Obama ,walau ia sendiri adalah warga Negara Amerika Serikat.
Walaupun acara berlangsung meriah, namun banyak juga para undangan yang mengeluh atas ketidakprofesionalan panitia dan dibuatnya para undangan menungu 2 jam dalam lautan kemacetan manusia. Bahkan ada panitia yang sampai tidak mengetahui rute khusus panitia dan justru melalui jalan para undangan sehingga harus terjebak dalam kemacetan manusia. Sehingga ini harus dijadikan pelajaran kedepannya bagi pihak Universitas Indonesia yang juga pernah mendatangkan presiden Iran, Mahmoud Ahmadinejad untuk memberikan kuliah umum di tempat yang sama beberapa tahun yang lalu untuk berbenah dan mempersiapkan acara dengan matang.