Diamma.com- Ketua DPR RI, Puan Maharani menyoroti kebijakan pemerintah mengenai larangan mudik 2021. Disamping itu, pemerintah membuka objek wisata di tengah pandemi Covid-19.
Melansir dari CNNIndonesia.com, menurutnya masyarakat masih bertanya-tanya tentang kebijakan larangan mudik 2021, tapi disisi lain pemerintah membuka objek wisata.
“Masyarakat pun masih bertanya-tanya mengapa mudik dilarang, tetapi tempat wisata diizinkan buka meski tetap ada pembatasan,” kata Puan dalam keterangannya kepada wartawan, Kamis (8/4).
Menurutnya, pemerintah kurang konsisten dalam membuat kebijakan terkait pengendalian mobilitas masyarakat terhadap pencegahan penularan Covid-19, sehingga memunculkan kebingungan pada masyarakat.
(Baca Juga: Pemerintah Larang Mudik Lebaran Tahun 2021)
Atas dasar tersebut, ia pun meminta pemerintah memanfaatkan waktu untuk mematangkan kebijakan terkait mudik, ibadah dibulan Ramadan, dan tempat wisata. Demi mencegah penularan Covid-19 dan menjaga perekonomian dapat berjalan adil serta efektif.
“Tidak boleh ada lagi kebijakan yang membingungkan masyarakat. Siapkan mekanismenya, sumber daya manusianya, supaya penerapan dan pengawasan di lapangan konsisten,” ujarnya.
“Jangan sampai masyarakat yang sudah berkorban tidak mudik, sudah mengikuti aturan, justru kecewa karena orang lain melanggar tapi tidak ditindak karena belum ada payung hukumnya,” lanjutnya.
Sementara itu, pemerintah resmi memberlakukan larangan mudik 2021 mulai 6 Mei hingga 17 Mei. Larangan tersebut dibuat untuk mencegah risiko penularan Covid-19.
Penulis: Sarah Nurzakiah
Editor: Donny Alamsyah