Diamma.com- Memiliki riasan wajah yang sempurna menjadi sebuah kepuasan bagi setiap perempuan. Salah satu komponen terpentingnya adalah foundation. Warna foundation yang sesuai pun belum menjamin hasil yang maksimal. Tentu diperlukannya teknik-teknik tertentu dalam mengaplikasikannya pada wajah.
Kali ini Diamma.com telah merangkum tips agar hasil foundationmu tampak natural yang diungkap oleh beberapa Parisian Makeup Artist, yuk simak!
- Kondisi Wajah Lembab
Dalam tahap paling awal sebelum mengaplikasikan foundation dan komponen pendukung make up lainnya, kalian harus memastikan kondisi wajah dalam keadaan lembab. Hal ini dikarenakan dapat meningkatkan sirkulasi pada wajah dan terkesan glowing secara alami.
- Penggunaan Primer
Untuk beberapa kebutuhan memang akan memerlukan penggunaan primer yang berlebih, namun juga bisa sebaliknya. Terdapat beberapa titik pada wajah yang hanya memerlukan sedikit penggunaan primernya. Primer yang diaplikasikan sesuai dengan kebutuhan setiap jenis kulit wajah dapat meningkatkan daya tahan foundation lebih lama sepanjang hari.
- Memulai dari Sisi dalam Wajah dan Bergerak ke Luar
Salah satu penata rias Parisian, Violette menjelaskan bahwa teknik yang benar adalah dimulai dari sisi dalam wajah yaitu area puncak/tulang pipi lalu perlahan bergerak membaurnya ke arah luar. Lalu ia juga menambahkan bahwa hal penting lainnya yang perlu diperhatikan terdapat pada area sekitar bibir. Namun juga harus menghindari bauran lebih dalam pada area wajah yang kering.
- Terapkan Teknik Menekan
Kesalahan terbesar biasanya pada saat membaurkan foundation ke seluruh wajah, di mana tidak sedikit yang masih menerapkan teknik mengoles wajah atau menyeretnya. Padahal teknik yang besar agar foundation tampak lebih flawless dan melekat sempurna adalah dengan menekan-nekannya secara perlahan. Kalian bisa menggunakan beauty blender atau buff brush guna mempermudahnya.
- Serap Minyak Berlebih
Sebelum set foundation berakhir, pastikan spot-spot wajah yang memiliki minyak berlebih diserap lebih dulu dengan kertas minyak atau semacamnya. Lalu, baru dapat mengaplikasikan translucent powder atau bedak yang bertekstur ringan tanpa tingkat coverege yang tinggi. Tetapi tetap harus diperhatikan teknik yang diterapkan menggunakan brush powder secara perlahan dan fokuskan pada area yang berminyak, agar hasilnya tampak menyatu sempurna.
Untuk hasil akhir yang lebih, kamu dapat menambahkan teknik strobing (mengaplikasian highlighter) pada area tertentu, seperti dahi, tulang pipi, tulang hidung, atau juga bisa sedikit pada lekukan atas bibir. Selamat mencoba!
Penulis: Wiji Adinda Putri
Editor: Indira Difa Maharani