Edhy Prabowo, Menteri Kelautan dan Perikanan 2019-2024 menghadiri seminar nasional pascasarjana UPDM (B) pada Sabtu (7/3). Foto: diamma.com/Faradina Fauztika

Diamma.com- Program Pascasarjana UPDM (B) mengadakan seminar nasional bertajuk Menata Kebangkitan Indonesia sebagai Negara Maritim pada Sabtu (7/3) di Kampus I UPDM (B), Jakarta. Seminar ini dihadiri oleh mahasiswa baru program pascasarjana dari seluruh program studi.

Seminar dibuka dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan kemudian dilanjutkan dengan pembacaan doa. Direktur Pascasarjana, Paiman Rahardjo memberikan sambutannya dan berharap mahasiswa dapat mengikuti seminar dengan baik.

Sambutan juga disampaikan oleh Rektor UPDM (B), Rudy Harjanto dihadapan para mahasiswa. Ia juga memperkenalkan seluruh jajaran rektorat, di antaranya para wakil rektor dan dekan fakultas.

Effendi Gazali, Guru Besar UPDM (B) mengisi seminar tersebut dengan membahas komunikasi yang ada pada saat ini, ditambah dengan isu yang marak dibicarakan, yaitu virus corona. Ia juga mengajak para tamu undangan untuk tidak menyebarkan isi pesan di media sosial sebelum diperiksa kebenarannya. Pasalnya, di era digital ini hoax lebih mudah tersebar.

Menteri Kelautan dan Perikanan, Edhy Prabowo pun turut hadir dan memberikan sambutannya serta bercerita mengenai caranya mengelola sektor perikanan selama satu setengah jam.

“Kami membenahi hal-hal kecil dulu. Pertama, kami benahi komunikasi, selanjutnya budidaya (aquaculture),” jelasnya.

Awalnya, Edhy mengira akan mengisi seminar pada program sarjana, sehingga ia belum menyiapkan materi yang sesuai untuk pascasarjana.

“Saya kira untuk S1, ternyata untuk S2. Kalau tahu gitu, saya siapin materi yang sesuai,” ungkapnya disambut tawa dari para tamu undangan.

Setelah menyampaikan materinya, para tamu undangan dipersilahkan untuk bertanya langsung kepada alumni FEB angkatan 1993 ini. Tidak hanya sesi tanya jawab, mahasiswa pun juga ditantang untuk menyanyikan lagu bertema laut. Satu persatu mahasiswa pun unjuk diri untuk bernyanyi. 

Kemudian, giliran Edhy yang menyanyikan dua lagu dihadapan para tamu. Ia juga mengajak jajaran rektorat untuk menyanyi dan menari bersama dengannya. Selain itu, para mahasiswa pun diajak untuk berfoto selfie bersamanyaAdapun seminar ditutup dengan sesi foto bersama dan ramah tamah.

Reporter: Faradina Fauztika 
Editor: Rahma Angraini