Penampakan banjir dengan air yang bersih di Jepang. Foto: detik.com

Diamma.com– Banjir yang sempat melanda Jepang ramai menjadi perbincangan di media sosial pada Minggu (13/10) kemarin. Banjir yang disebabkan oleh Topan Hagibis itu sukses menarik perhatian warganet.

Foto-foto banjir di Jepang yang tersebar dalam media sosial memperlihatkan air banjir yang bersih.

Selain bersih, air banjir yang menggenangi pemukiman warga, stasiun, dan fasilitas umum lainnya terlihat bening tanpa sampah.

Berikut foto penampakan banjir bersih di Jepang.

Penampakan pemukiman warga Jepang yang terkena banjir, air tampak bening dan bersih. Foto: detik.com
Penampakan di salah satu fasilitas umum warga Jepang yang terkena banjir, air tampak bening dan bersih. Foto: detik.com
Penampakan di salah satu tempat umum warga Jepang yang terkena banjir, air tampak bening dan bersih. Foto: detik.com
Penampakan di salah satu tempat umum warga Jepang yang terkena banjir, air tampak bening dan bersih. Foto: detik.com

Peristiwa air banjir yang bersih ini bukan pertama kali terjadi di Jepang. Pada tahun 2015 Jepang juga pernah dilanda banjir karena Topan Etau dengan genangan air yang bersih juga.

Jepang memang terkenal sebagai negara dengan masyarakat yang disiplin. Negeri Sakura itu memiliki hukum yang sangat ketat tentang masalah sampah dan ketertiban umum. Sehingga tidak heran jika terjadi peristiwa banjir tanpa sampah di Jepang.

Adanya banjir bersih di Jepang seharusnya bisa menjadi pelajaran bagi masyarakat Indonesia untuk lebih disiplin dalam masalah lingkungan terutama sampah. Sebagian masyarakat Indonesia masih memiliki kebiasaan membuang sampah sembarangan. Misalnya saat banjir di Jakarta, bukan hanya air yang menggenang, tapi limbah rumah tangga juga tercampur bersama air banjir yang meluap.

Penulis: Dinda Ayuana Kartika
Editor: Octavia Dwi Lestari