Diamma.com- Unggahan foto cicit Prof. Dr. Moestopo, Farhany Sefina Kusparmanto atau akrab dipanggil Hany, di media sosial Instagram curi perhatian warga dunia maya.
(Baca: Cicit Prof. Dr. Moestopo Dikeluarkan dari UPDM(B) )
Hingga malam ini, unggahan tersebut berhasil menarik perhatian dengan 1298 likes dan 514 komentar. Tidak sedikit dari netizen yang memberi dukungan, namun ada juga yang memberikan komentar negatif perihal postingan tersebut.
Seperti beberapa akun di bawah ini, yang memberikan dukungannya kepada Hany untuk terus memperjuangkan haknya.
“Semangat terus Hany, semoga cepat diberikan jalan keluar dan masalahnya cepat selesai🙏,” tulis akun @citaawlndr.
“Semangat Hanny ,,, never give up ,,, keep strong dear🤗 ,” tulis akun @via_fie.
“Semangat syg! Aku yakin Hany bisa,” tulis akun @gustiayurn.
Di samping itu, adapula beberapa yang memberikan tanggapan lain terhadap unggahan tersebut.
“Makanya komunikasi jalan…. jangan sampai kurang silaturahmi trus jadi miskom yang ga enak hati kyk gini...,” tulis akun @herdika_s.
“Klo memang masalah dikeluarkannya hanya krn masalah biaya, dibayarkan aja dek hany. Saya yakin orang tua anda lebih dari mampu membayar uang registrasinya. Tunjukkan klo emang kamu paling layak disana dengan prestasi, bukan dgn uang kuliah gratis. Beasiswa nya untuk yg bener2 ga mampu aja yaaa…,”tulis akun @wulan_galan.
“Sorry sebelumnya kalau ngga setuju, tapi kalau emg kamu cucu/ cicit/ apapun yg punya universitas kamu sebaiknya tetap mengikuti prosedur dong… banyak orang di luar sana yg ngga bisa bayar kuliah tp aku yakin kamu bkn salah satunya. lagipula kalau emang urusannya sama moestopo yang dimana itu universitas swasta, lebih baik kamu berbicara lgsg kpd rektor/ orang yg lebih bersangkutan, bukan presiden… opini aja lho ya,” tulis akun @shlxiese.
Sebelumnya, Hany mengunggah cerita tentang dirinya yang mendadak dikeluarkan dari Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama) secara sepihak, setelah lulus prosedur penerimaan mahasiswa baru di media sosial Instagram.
Sampai berita ini dipublikasikan, Hany masih terus menuntut kejelasan dan keadilan atas haknya.
(Baca: Tanggapi Unggahan Hany, UPDM (B) Rilis Klarifikasi )
Reporter: Octavia Dwi Lestari
Editor: Octavia Dwi Lestari