Acara Inaugurasi Fikom 2018 akhirnya terselenggara setelah sempat diundur dua kali. Foto: diamma.com/Angellina Tri Maulidina.

Diamma.com- Acara inaugurasi Fikom angkatan 2018 berlangsung lancar dari awal hingga pengujung acara. Meski sebelumnya mendapat kendala dan mengakibatkan harus diundurnya acara tersebut.

Alasan kemunduran diakibatkan karena jarak antara proses pembentukan panitia, dengan target awal pelaksanaan acara sangat berdekatan, sehingga dinilai tidak efektif untuk melakukan persiapan secara matang.

Khairul Faisal Ramadhan, selaku ketua pelaksana mengungkapkan kendala dalam menjalankan inaugurasi kali ini.

“ Kendala utama kita dalam menjalankan inaugurasi kali ini dikarenakan SDM (Sumber Daya Manusia) yang sangat kurang dan membuat persiapan nya sedikit terhambat,” ujarnya.

Kemunduran yang kedua kalinya, dikarenakan pemilihan tanggal yang tidak tepat yaitu bertepatan dengan sehari sebelum UAS pada tanggal 30 Juli. Sehingga tidak mendapatkan izin oleh pihak fakultas untuk menyelenggarakan acara inaugurasi pada tanggal tersebut. 

Dan di tetapkan pada tanggal 20 Juli 2019 lalu dan acara berjalan dengan lancar dan mendapat respon yang baik.

R. Zulkarnaen selaku ketua Senma berpendapat bahwa acara inaugurasi kali ini sukses dan berjalan lancar,  para panitia dapat mengemas dan mengatur sebuah acara dengan baik dan dapat sepenuhnya dinikmati.

“Diharapkan dengan selesainya acara ini angkatan 2018 dapat terus bekerja sama, menjalin kekeluargaan dan kekompakan mereka agar pengukuhan selama ini tidak sia-sia,” ujarnya.

Reporter: Angellina Tri M
Editor: Octavia Dwi Lestari