Firman Abdul Kholik di pertandingan Piala Thomas 2018. Foto: badmintonindonesia.org

Diamma.com- Tim Thomas Indonesia keluar menjadi juara grup B usai menang 3-2 atas Korea Selatan pada Rabu (23/5) di Impact Arena, Bangkok, Thailand. Hasil ini mengantarkan Indonesia menuju babak perempatfinal Piala Thomas 2018.

Partai pertama diawali pertandingan tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting yang harus mengakui keunggulan Son Wan Ho 20-22, 20-22. Kemudian ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 dengan skor 21-11 14-21 21-10 atas Chung Eui Seok/Kim Won Ho.

Sayangnya Indonesia harus tertinggal 1-2 di partai ketiga yang mempertemukan Jonatan Christie dengan Heo Kwang Hee. Jonatan kalah dengan skor 17-21 19-21. Keadaan kembali imbang menjadi 2-2 berkat kemenangan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang memerangi Choi Solgyu/Kim Dukyoung dengan rubber game 21-14 18-21 21-15.

Partai terakhir yang merupakan partai penentu bagi Indonesia maupun Korea berhasil dimenangkan oleh Firman Abdul Kholik atas Ha Young Woong 20-22 21-15 21-12. Sempat lengah di game pertama, Firman akhirnya membawa Indonesia unggul 3-2 atas Korea Selatan.

Sementara itu tim Uber Indonesia harus puas di posisi runner up grup D usai Tiongkok. Untuk lawan di babak perempatfinal, Indonesia harus menunggu hasil undian malam ini.

Penulis: Siti Nurmayani Putri
Editor: Siti Nurmayani Putri