Jupp Heynckes saat masih berada di Bayer Leverkusen pada tahun 2009 hingga 2011. Foto: CNN

Diamma.com- Menjelang laga DFB Pokal, Jupp Heynckes selaku Manajer Bayern Munchen buka suara mengenai klub yang akan menjadi lawannya di semifinal nanti, yaitu Bayer Leverkusen.

Heynckes mengatakan bahwa Bayer Leverkusen berpotensi untuk menjadi pesaing serius Bayern Munchen musim depan nanti untuk meraih titel Bundesliga.

“Bayer Leverkusen adalah klub yang memiliki masa depan cerah. Mereka adalah kandidat juara musim depan. Jika mereka bisa tampil konsisten, mereka pasti akan finish di posisi teratas,” tutur Heynckes.

Musim lalu, Bayer Leverkusen sempat tersungkur dengan mengakhiri musim di peringkat 12. Namun, musim ini Bayer Leverkusen berada di peringkat 3 dari 30 pertandingan. Hal ini tidak lepas dari Manajer mereka, Heiko Herrlich, dalam meracik taktik untuk menghadapi tiap laga. Heynckes berkata, Herrlich merupakan pelatih yang bagus, baik di klub kecil maupun klub besar.

“Dia bekerja dengan baik dimanapun ia berada, baik di klub kecil maupun klub besar yang bertabur bintang. Dia mampu mengaplikasikan pengetahuan, mental, dan segalanya untuk klub yang ia latih,” ujarnya.

Heynckes pernah menukangi Bayer Leverkusen selama 2 tahun antara 2009 hingga 2011. Besok (Rabu, 18/4), ia akan kembali berhadapan dengan Bayer Leverkusen untuk melakoni laga semifinal demi membawa Bayern Munchen menembus final DFB Pokal.

Kebahagiaan pun tak luput ketika ia ditanya mengenai perasaannya saat harus kembali ke klub lamanya.

“Akan sangat menyenangkan ketika kita harus kembali ke tempat lama dimana kita pernah bersenang-senang disana,” tutup mantan Manajer Bayer Leverkusen tersebut.

Penulis: Adhyasta Dirgantara
Editor: Siti Nurmayani Putri
(Dilansir dari beberapa sumber)