Siang ini, Prabowo nyatakan siap maju Pilpres 2019. Foto: poskotanews.com

Diamma.com- Rabu (11/04), Prabowo, ketua umum Partai Gerindra mendeklarasikan akan maju sebagai calon presiden pada pilpres 2019. Pernyataan tersebut disampaikan dalam Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Partai Gerindra di Hambalang, Bogor, Jawa Barat.

“Dengan segala tenaga saya, dengan segala jiwa dan raga saya. Seandainya Partai Gerindra memerintahkan saya maju dalam Pemilihan presiden yang akan datang, saya siap melaksanakan tugas itu,” tegas Prabowo yang disambut suara riuh rendah para pendukung.

Berdasarkan pernyataan yang telah disampaikan Prabowo, Partai Gerindra secara resmi mengusung Ketua Umum Partai Gerindra ini maju sebagai bakal calon presiden dalam Pilpres 2019.

Pengusungan Prabowo didasari atas aspirasi dari seluruh kader yang terlibat dalam Rakornas hari ini. Hal ini disampaikan oleh Ahmad Muzani, Sekretaris Jenderal Partai Gerindra dalam keterangan tertulisnya.

“Atas dasar aspirasi tersebut, maka Partai Gerindra secara resmi mencalonkan Prabowo Subianto sebagai calon presiden dan sekaligus memberikan mandat penuh untuk membangun koalisi dan memilih calon wakil presiden,” ungkapnya.

Muzani pun menjelaskan aspirasi ini datang dari 34 Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Gerindra tingkat provinsi dan 529 Dewan Pimpinan Cabang (DPC) tingkat kabupaten. Kemudian, dari 2.785 anggota DPRD tingkat kabupaten/kota, 252 anggota DPRD tingkat provinsi, serta 73 anggota DPR RI.

“Secara bergantian mereka menyampaikan aspirasi konstituen yang menginginkan Prabowo Subianto maju calon presiden,” jelas Muzani.

Penulis: Faradina Fauztika
Editor: Siti Nurmayani Putri
(Dilansir dari beberapa sumber)