Diamma.com – Lembaga Pers Mahasiswa Diamma kembali mengadakan pemilihan pemimpin baru untuk periode 2017/2018. Acara ini dilaksanakan pada tanggal 3-5 November 2017 yang bertempat di Villa 27 Puncak Cisarua, Jawa Barat. pergantian kepengurusan ini di hadiri oleh senior yang turut mengawasi peserta juga panitia Forum Dialog Insan Diamma (Fordim).
Tujuan diadakan Fordim ini adalah sebagai sarana berdiskusi antara senior dan anggota Diamma serta sebagai ajang pemilihan dan pemilihan kepengurusan yang baru. Selain itu, pada kesempatan ini pengurus sebelumnya juga memaparkan laporan pertanggung jawaban mengenai apa saja yang telah mereka lakukan pada masa jabatanya.
Pemilihan pemimpin baru di awali oleh pemaparan visi dan misi dari para calon pemimpin dari angkatan 17 untuk menguji sifat kepemimpinan mereka dan kemudian dilanjutkan dengan voting dari seluruh anggota Diamma aktif. Acara kegiatan fordim ini diakhiri dengan melakukan sumpah jabatan dibawah bendera Indonesia dan Diamma, sebagai komitmen untuk menjalankan jabatan yang telah di percayakan dengan sebaik-baiknya.
Berikut beberapa nama Pemimpin terpilih Periode 2017/2018:
Pemimpin Umum: Deske Desiana Tapada – FIKOM 2015
Pemimpin Redaksi: Edo Rifaldi – FE 2015
Pemimpin Pelatihan dan Pengembangan : Anastasya Ayu Ferdianti – FIKOM 2015
Pemimpin Perusahaan: Muhammad Taufiq Wicaksono – FE 2015
Reporter: Edo Rifaldi / Fotografer: Gitta Asri Lidyawati
Editor: Siti Nurmayani