48b2a985b9583d041b1ada0dcb9c611eDiamma.com – Ada pemadangan berbeda pada malam hari di Kantor Kecamatan Sukmajaya, Depok, Jawa Barat, pada Senin, 9 Mei kemarin. Meski waktu sudah menujukkan pukul 21.00 WIB, para petugas nampak masih melayani para warga yang datang dengan keperluannya masing-masing, dari pengurusan Kartu Keluarga (Red-KK), hingga Kartu Tanda Penduduk (Red-KTP).

Menurut Dadang Wihana selaku Camat Sukmajaya, layanan tersebut merupakan program Smiling Sukma atau program pelayanan kepada masyarakat secara prima. Adanya layanan pada malam ini bukan tanpa alasan, Dadang menyebutkan bahwa banyaknya warga yang sibuk bekerja pada siang hari  menyebabkan warganya banyak yang tidak sempat mengurus keperluan administrasinya di siang hari. Hingga akhirnya dia memutuskan setiap hari senin, layanan di beberapa kantor camat berjalan hingga malam hari sampai pukul 22.00 WIB. “Respon warga atas layanan ini sangat positif dan sangat antusias. Tentunya ini akan terus kita sosialisasikan kepada warga agar memanfaatkan layanan malam hari ini,” ujarnya.

Ratih, salah satu warga yang memanfaatkan layanan tersebut mengaku sangat terbantu dengan program baru ini. “Saya dan suami sama-sama kerja, kami sangat terbantu bisa mengurus administrasi keluarga pada malam hari,” jelasnya.

Dadang pun berharap program tersebut dapat menjawab kebutuhan masyarakat di kecamatannya. “Bagi warga yang memiliki aktifitas padat di siang hari, mudah-mudahan bisa terlayani dengan penyediaan layanan malam hari ini,” tutupnya.

 

Reporter : Ledya Maulidina S / Foto : beritajakarta.com

Editor : Rosa Febryanty Razak

(Dikutip dari berbagai sumber)