Jpeg
pertandingan futsal dalam acara PRF 2015

Diamma.com – Pekan Raya FISIP (PRF) resmi dibuka pada Senin, 23 Maret 2015 di My Futsal, Cidodol, Jakarta Selatan. Pekan Raya FISIP ‘Green Fiesta’ merupakan acara yang diadakan oleh Senat Mahasiswa FISIP UPDM(B). Adapun rangkaian dari acara tersbut ialah kompetisi futsal yang diadakan tangal 23-26 Maret 2015 dan closing, awarding night sekaligus pengumumann pemenang kompetisi futsal pada Jumat 27 Maret 2015 di UPDM(B), Hang Lekir.

Namun, ada yang berbeda dalam kompetisi futsal tersebut. Panitia mewajibkan kepada para peserta membawa pot tanaman untuk kegiatan penghijauan. “Panitia mewajibkan seluruh peserta yang mengikuti kompetisi ini untuk membawa pot tanaman sebagai salah satu persyaratan perlombaan,” ujar Ketua Pelaksana Andi Ahmad Zulfikar. Andi menuturkan bahwa acara tersebut selain bertujuan untuk mengenalkan pentingnya alam hijau kepada peserta, sekaligus juga sebagai ajang promosi UPDM(B). “Acara ini bertujuan untuk mengenalkan Moestopo kepada para siswa SMA yang mengikuti kompetisi ini,” tambahnya.

Andi berharap agar acara tersebut dapat lebih inovatif dan semakin banyak peserta yang mengikuti kompetisi di tahun berikutnya. “Semoga acara Pekan Raya FISIP ini tetap ada di tahun depan dan semakin banyak peserta yang ikut berpartisipasi dalam acara ini,” tuturnya.

 

Reporter : Latif Munawar / Fotografer : Latif Munawar

Editor : Ledya Maulidina S