Diamma.com – Sesuai keputusan Kementeraian Dalam Negeri di situsnya www.kemendagri.org, Maulid Nabi Muhammad SAW jatuh pada tanggal (14/01/2014) atau 12 Rabiul Awal dalam penanggalan Hijriyah. Hari tersebut merupakan hari dimana Rasulullah dilahirkan.
Dalam perjalanannya Rasul tidak meminta perayaan untuk memperingati hari lahirnya, namun peringatan Maulid Nabi ada setelah sahabat Nabi yakni Salahuddin Al-Ayyubi salah seorang sahabatnya memperingatinya.
Pada 1184 M, Salahuddin mengumpulkan para ulama untuk mengisahkan tentang perjalanan hidup, sifat, serta semangat juang Rasulullah dalam sebuah syair (puisi), dan terpilihlah Syakh Ja’far Al-Barzanji untuk mengisahkannya atau yang lebih dikenal dengan syair Barzanji.
Syair tersebut ditulis untuk mengingatkan kecintaan umat kepada
Nabi-nya. Untuk memperingati Maulid Nabi, marilah kita memahami arti dan makna yang terkandung dalam syair Barzanji , hingga menjadi semangat bagi kita untuk meniru Nabi Muhammad SAW.
Reporter : Siti Farhani / Foto : Google.com
Editor : Zeldjian Poetera Athallah
(Dikutip dari berbagai sumber)