BS16PQ7CUAAaXXSDiamma.com – Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UPDM(B) kini kembali menggelar orientasi untuk para mahasiswa baru tahun angkatan 2013. Acara yang dilakukan di Pusat Pendidikan Zenit, Bogor ini berlangsung selama tiga hari yakni dari Kamis – Sabtu, 29-31 Agustus 2013.

Kegiatan orientasi FISIP tahun ini bertajuk nasionalisme, yang memiliki makna agar mahasiswa baru dapat meningkatkan jiwa nasionalisme dan cinta akan bangsa. Dengan konsep acara yang tidak berbeda dengan tahun – tahun sebelumnya yang sesuai dengan tema yang ditentukan.

Mahasiswa baru FISIP 2013 diajak mengenal sejarah tentang kampus merah putih melalui materi – materi yang diberikan oleh divisi penalaran, pelatihan lagu mars UPDM(B), serta memberikan pengertian tentang arti dari logo UPDM(B) serta almamater.

79 mahasiswa baru FISIP 2013 yang mengikuti orientasi ini pun tidak hanya dikenalkan tentang sejarah kampus merah putih UPDM(B) tetapi juga dikenalkan dengan UKM dan WKM yang ada dikampus.

Siti Wulandari (FISIP 2009) selaku ketua BPM FISIP mengatakan bahwa adanya hambatan dan kendala dari teknis pelaksanaan acara, dimana mengalami banyak kemunduran dalam segi waktu dari apa yang telah disusun oleh panitia.

Ketua panitia orientasi FISIP 2013, Iga Permatasari Putri Arby Syam (FISIP 2010) mengungkapkan “Semoga mahasiswa baru 2013 dapat mengerti tentang esensi dari nasionalisme itu sendiri, lebih mengenal teman seangkatannya dan senior – senior, dan dapat meningkatkan solidaritas”.

“Dan semoga teknis kepanitiaan tahun ini dapat menjadi evaluasi bagi tahun – tahun selanjutnya.” Tambahnya.

 

Reporter : Edward S Baringbing  / Foto : Doc. FISIP

Editor : Tio Raja Sulaiman