Mustopo CUP gambarDiamma.com – FE Moestopo Cup III adalah pertandingan olahraga tahunan yang merupakan bagian dari program kerja Senat Mahasiswa Fakultas Ekonomi UPDM (B). Acara FE Moestopo Cup III kali ini mengusung tema Sport and Culture Festival, yang bertujuan agar pemuda-pemudi Indonesia tetap menjunjung tinggi budaya sportifitas dalam berolahraga.

Dari berbagai macam bidang olah raga seperti futsal, badminton, basket, dan cabang lainnya, futsal dipilih sebagai olahraga yang akan dipertandingkan dalam FE Moestopo Cup III. Alasannya, karena olahraga ini memiliki cukup banyak peminat.

Peserta pertandingan futsal ini juga tidak hanya dari internal kampus seperti antar lembaga dan antar kelas Fakultas Ekonomi saja, tetapi juga melibatkan peserta dari luar kampus seperti antar Universitas dan antar Sekolah Menengah Atas (SMA).

Menurut Alan Topaz Mulyaman (20) selaku koordinator bidang acara dalam FE Moestopo Cup III ini, persiapan acara sudah hampir mencapai kesempurnaan. “Kalau ditanya persiapannya, kita sudah hampir mencapai 90% dari apa yang sudah direncanakan. Mulai dari kesiapan panitianya sendiri, peserta yang sudah memenuhi kuota, sponsor dan media partner yang turut menjadi pendukung acara ini pun sudah sangat siap. Jadi tinggal finishing saja,” tambahnya.

Peserta yang berjumlah 66 tim yang terdiri dari 16 tim antar lembaga UPDM(B), 10 tim antar kelas FE UPDM(B), 16 tim antar niversitas, dan 24 tim antar SMA ini pun sudah siap untuk bertanding dalam FE Moestopo Cup III.

Dengan demikian acara FE Moestopo Cup III yang akan dilaksanakan pada 26-30 Maret 2013 di Gelanggang Olah Raga Bulungan, Jakarta Selatan sudah sangatlah matang, dan hanya tinggal pelaksanaannya saja.

 

Reporter: Edward S Baringbing / Foto: Dok. Panitia FE Moestopo Cup III

Editor: Dila Putri