Diamma.com –Hari terakhir gelaran Jakarta International Djarum Super Mild Java Jazz Festival 2013 pada 3 Maret 2013 lalu tetap dibanjiri pengunjung. Meski hujan, acara yang berlangsung di JIExpo Kemayoran tersebut tak surut pengunjung untuk menikmati pertunjukan yang disuguhkan.
Terdapat 62 pertunjukan yang memeriahkan acara Java Jazz di 17 panggung yang telah disediakan. Tak seperti dua hari sebelumnya, hari terakhir Java Jazz tersebut mulai lebih awal pada pukul 14.00 WIB dengan penampilan The Crickets, dan ditutup pada 22.30 WIB dengan penampilan Anji di Djarum Lounge.
Djarum Super Mild Java Jazz Festifal yang ke-19 ini dihadiri oleh musisi-musisi Jazz yang tak kalah hebat dari tahun lalu. Dengan perkembangan musik jazz ini pihak Jakarta International Djarum Super Mild Java Jazz Festival 2013 mendisain semampu mungkin mengkomodir pencinta musik jenis lainnya, yang oleh pihak Java Festival Production disebut musik jazz and beyond. Dengan perkembangan musik jazz ini menarik dan mengenalkan kepada masyarakat varian musik jazz yang luas.
Acara ini menjadi festival musik yang mengapresiasikan musisi mempunyai kontribusi dan perjalanan karir di dunia musik Indonesia. Pencinta musik Jazz menunggu acara Java Jazz tahun berikutnya yang lebih dari tahun ini.
Reporter: Tio Raja Sulaiman / Fotografer: Erwin Tri Prasetyo
Editor: Dila Putri