Diamma.com – Sebuah taksi berwana biru terbakar sekitar pukul 22.00 WIB di jalan Asia Afrika dekat kampus Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama). Mobil taksi yang berpelat kuning nomor B 11xx FTA ini terlihat cukup besar api yang terbakar dari bagian mesin mobil taksi tersebut.
warga yang melihat kejadian tersebut langsung membantu memadamkan api yang sedang menyala di dalam cup mesin mobil tersebut, menggunakan keran dari rumah warga setempat dengan selang yang di tarik ke jalan, bahkan ada juga warga yang membawa ember untuk mengguyur api tersebut.
“taksi kebakar, keluar api besar dari mobilnya lalu di guyur air. Sekarang apinya sudah mulai mereda,” ujar Joko warga setempat yang juga membantu memadamkan api di mobil taksi tersebut.
Menurut pengendara taksi tersebut mengtakan ia tidak tau apa-apa dan mobil tersebut terbakar pada saat mobil sedang berjalan. “Gak tau kenapa bisa kebakar, saya langsung kabur keluar mobil, alhamdulilah saya enggak kenapa-napa” tutur supir taksi tersebut yang sedang panik.
Sekitar 3O menit berlangsung datang tim pemadam kebakaran dan langsung membuka tutup cup mesin mobil dengan linggis. Alhasil tidak lama api itu bisa di padamkan dan segera di evakuasi dengan mobil derek.
Akibat kejadian ini lalu lintas di sekitar harlengkir terlihat padat ramai. Meski tidak menimbulkan kemacetan berjepanjangan, kejadian tersebut menjadi sorotan pengendara dan warga yang melintas daerah tersebut.
Reporter : Mahesa Nur Syafe’I / Fotografer : Mahesa Nur Syafe’I
Editor : Erwin Tri Prasetyo