Diamma.com- Menteri Kelautan dan Perikanan, Edhy Prabowo, September lalu teridentifikasi positif Covid-19. Sebelumnya, ia berkunjung ke Indonesia bagian Timur bersama Direktur Jenderal (Dirjen) Pengelolaan Ruang Laut (PRL) Aryo Hanggono. Namun, saat ini Edhy Prabowo tidak lagi menjabat sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan dikarenakan kasus suap perizinan ekspor benih lobster senilai Rp 9,8 Miliyar.
Menteri bertugas membantu pemerintah dalam melaksanakan urusan (pekerjaan) negara, baik urusan dalam negeri maupun luar negeri. Di masa pandemi ini, peran pemerintah dan jajarannya sangat penting. Indonesia saat ini memiliki 34 menteri di era pemerintahan Jokowi Widodo pada periode 2019-2024.
Meskipun begitu, Covid-19 bukan hanya menerjang orang dewasa, anak-anak, guru dan dosen, hingga Menteri pun dapat terinfeksi virus tersebut. Berikut ini daftar para menteri yang positif Covid-19:
1. Menteri Agama
Staf Khusus Menteri Agama, Kevin Haikal menginformasikan bahwa Menteri Agama, Fachrul Razi positif Covid-19 tanpa gejala mengkhawatirkan.
“Pada 17 September, Menag melakukan tes swab dan hasilnya positif. Namun, alhamdulillah kondisi fisik beliau hingga saat ini terpantau baik, tidak ada gejala-gejala mengkhawatirkan,” kata Kevin melalui keterangan tertulisnya di Jakarta, Senin (21/9/2020).
Dengan kondisi fisik yang sangat baik, Menteri Agama, Fachrul Razi tetap mengikuti anjuran pemerintah mengenai protokol kesehatan. Di mana ia mengisolasi dirinya dalam proses pemulihannya.
“Meskipun dalam kondisi yang baik, saat ini Menag tengah menjalani proses isolasi dan istirahat. Ini bagian dari wujud komitmen beliau dalam menaati peraturan protokol kesehatan dan memutus mata rantai kemungkinan penyebaran,” ujar Kevin.
2. Menteri Kelautan dan Perikanan
Melansir dari Detik.Com, Edhy Prabowo dinyatakan positif Covid-19 pada September lalu. Gejala yang dialaminya panas, demam serta lelah. Namun, setelah mendapatkan perawatan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto. Edhy Prabowo berjuang melawan Covid-19, sehingga dirinya saat ini dinyatakan negatif dan telah melakukan masa pemulihan selama 5 hari di rumah dinasnya.
“Saya merasakan panas, demam, saya fatigue (lelah) kayak kita mau ngehadapin demam gitu, makanya saya di rumah sakit, saya minta diinfus biar cairan masuk. Panas saya nggak terlalu tinggi juga sih 38, tapi saya ngerasa lelah sekali, badan saya sakit semua. Saya sudah negatif (Covid-19). Saya sudah mulai pulih. Sekarang saya di kediaman, rumah dinas. Sudah 5 hari saya di rumah,” ujar Edhy Prabowo.
Melansir dari BBC.Com, Edhy Prabowo melepas jabatannya sebagai menteri kelautan dan perikanan RI, setelah dinyatakan sebagai tersangka kasus dugaan suap ekspor benih lobster oleh KPK.
“Saya juga minta maaf kepada keluarga besar partai saya [Gerindra] dan saya akan mengundurkan diri sebagai wakil ketua umum partai. Saya juga akan minta untuk tidak lagi jadi menteri, dan saya kira prosesnya sudah berlangsung. Saya akan hadapi ini dengan jiwa besar,” kata Edhy sambil berjalan keluar gedung KPK untuk ditahan di rutan KPK cabang Gedung Merah Putih.
(Halaman Selanjutnya ->)