(kanan) Joe Biden dan (kiri) Kamala Harris, presiden dan wakil presiden terpilih Amerika Serikat saat menyampaikan pesan setelah dinyatakan menang pada Sabtu (7/11). Foto: Andrew Harnik/POOL/AFP via Getty Images

Diamma.com- Joe Biden dan juga Kamala Harris yang merupakan calon presiden dan wakil presiden terpilih Amerika Serikat (AS) berdasarkan electoral vote mendapat respon positif dan juga selamat dari berbagai kalangan, terutama para pemimpin dunia.

Melansir Associated Press, mereka dipastikan akan menduduki kursi presiden dan wakil presiden AS setelah menang melalui electoral vote sebanyak 290 suara atas petahana, Donald Trump yang hanya meraih 214 suara.

Berikut ucapan  selamat dari para petinggi dunia atas kemenangan Joe Biden dan juga Kamal Harris:

1. Emmanuel Macron (Presiden Prancis)

Pada akun Twitternya Emmanuel Macron ucapkan selamat kepada Joe Biden dan Kamala Harris setelah memenangkan pilpres AS.

“Warga Amerika telah memilih Presiden mereka. Selamat @JoeBiden dan @KamalaHarris! Banyak yang harus kita lakukan untuk mengatasi tantangan hari ini. Mari bekerja sama!,”cuitnya.

2. Boris Johnson (Perdana Menteri Inggris)

Perdana Menteri Inggris Boris Johnson mengucapkan selamat kepada Biden

“Selamat atas terpilihnya sebagai Presiden Amerika Serikat dan Kamala Harris atas pencapaian bersejarahnya. AS adalah sekutu terpenting kami dan saya berharap dapat bekerja sama secara erat dalam prioritas bersama kami, dari perubahan iklim hingga perdagangan dan keamanan,” katanya, mengutip France24.

3. Justin Trudeau (Perdana Menteri Canada)

Ia berharap dapat bekerja sama atas terpilihnya Biden dan juga Kamala sebagai presiden dan wakil presiden Amerika Serikat.

“Saya berharap dapat bekerja dengan Presiden terpilih Biden, Wakil Presiden terpilih Harris, pemerintahan mereka, dan Kongres Amerika Serikat saat kita menangani tantangan terbesar dunia bersama-sama,” imbuhnya.

4. Barack Obama (Mantan Presiden Amerika Serikat ke-44)

Mantan presiden AS ke- 44 juga turut memberikan ucapan atas kemenangan Biden dan Kamala di pilpres AS tahun ini. Hal tersebut ia sampaikan melalui akun Twitter pribadi resminya pada Sabtu (8/11) dalam pernyataan yang berbentuk foto. Ia memuji kemenangan tersebut sebagai “bersejarah dan pasti” serta mengimbau warga Amerika untuk mengatasi perpecahan yang pahit dan “menemukan beberapa kesamaan.”

“Setelah setiap suara dihitung, presiden terpilih Biden dan wakil presiden terpilih Harris akan memenangkan kemenangan bersejarah dan pasto,” kata Obama, pendahulu Donald Trump di White House, dalam sebuah pernyataan.

5. Joko Widodo (Presiden Republik Indonesia)

Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo juga turut ucapkan selamat kepada Joe Biden dan Kamala Harris melalui akun Instagram resminya pada Minggu (8/11).

Selain itu, ia juga menanti kerjasama antara Indonesia dan juga Amerika Serikat dalam memperkuat hubungan antar kedua negara tersebut.

My warmest congratulations @JoeBiden and @KamalaHarris on your historicelection. The hugeturn out is a reflectionof the hope placedon democracy (Selamat kepada Joe Biden dan Kamala Harris atas pemilu yang bersejarah. Hasil besar itu merupakan refleksi dari harapan pada demokrasi,” ujar Jokowi.

“Dan mendorong kerja sama kita di bidang ekonomi, demokrasi, dan multilateralisme untuk kepentingan warga negara kita bersama,” pungkas Jokowi.

6. Narendra Modi (Perdana Menteri India)

Dalam ucapannya melalui Twitter ia menuliskan selamat atas kemenangan spektakuler dari Joe Biden. Tak hanya itu dalam cuitan terpisahnnya, ia juga menyampaikan ucapan kepada Kamala Harris yang merupakan wanita keturunan Jamaika-India yang menjadi wakil presiden Amerika Serikat.

“Kesuksesan Anda sangat memotivasi, dan untuk kebanggaan besar tidak hanya untuk chittis Anda, tetapi juga untuk semua orang India-Amerika,” tulisnya.

Sebagai informasi, “Chitti” adalah bahasa Tamil untuk istilah sayang bagi adik perempuan dari seorang ibu, hal tersebut  yang digunakan Harris atas penerimaannya sebagai calon wakil presiden dari Partai Demokrat.

Penulis: Rahma Angraini
Editor: Rahma Angraini