Diamma.com- Berjemur memang sangat diperlukan saat ini untuk salah satu cara untuk menghindarkan diri dari virus. Banyak masyarakat Indonesia yang mengunggah dirinya saat berjemur dengan gaya yang unik dan lucu.
Dengan disertai tagar dirumahsaja kebanyakan masyarakat memanfaatkan hal ini untuk berjemur di pagi hari dan sore hari selama 15-20 menit. Ajang ini juga dilakukan untuk membuat kamu dan keluargamu menjadi lebih akur dan kompak, saling menjaga satu sama lain dari virus ini dengan social distancing, bekerja dari rumah, bahkan aktivitas belajar pun dilakukan di rumah.
Berikut ini ada beberapa momen kebersamaan keluarga artis saat berjemur:
1. Raffi Ahmad dan Nagita Slavina
Melansir dari Kumparan.com, keluarga artis papan atas satu ini pun ikut mengabadikan momen berjemur bersama dengan keluarga kecilnya di instagram. Siapa yang tidak kenal dengan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, orang tua dari Rafathar tersebut juga ikut serta melakukan kegiatan berjemur di rumah pada pagi hari agar terhindar dari virus. Dengan menggunakan topi pantai mereka terlihat seperti liburan.
2. Wulan Guritno
Melansir dari Tribbunnews, wanita cantik yang sudah tidak muda lagi ini ikut membagikan momen berjemur di instagram miliknya. Walaupun sudah dikaruniai 3 orang anak, ia masih terlihat sangat cantik. Tak lupa ia menggunakan caption “Sudahkan berjemur hari ini?” pada laman instagramnya.
3. Ivan Gunawan
Melansir dari Tribunnews, designer terkenal sekaligus pembawa acara disalah satu acara tv ini pun tidak luput memamerkan dirinya yang sedang berjemur di rumahnya melalui laman instastory pribadinya. Banyaknya artis di Indonesia yang menunjukkan dirinya ikut berpartisipasi dalam mencegah penyebaran Covid-19 ini dengan berjemur. Ia pun tidak lupa menulis caption “Berjemur,” di unggahan instagramnya.
4. Keluarga Ruben Onsu
Keluarga Onsu yang terdiri dari Ruben Onsu, Sarwendah, Betrand Peto , serta Thalia Onsu juga ikut membagikan momen seru bersama keluarga pada saat berjemur melalui instagram milik Ruben Onsu tersebut. Tidak lupa ia juga menggunakan caption dan emoticon hati “Berjemur di hari Sabtu”, melansir dari Kumparan.com.
Penulis: Siti Anissa
Editor: Rahma Angraini