Diamma.com- Semakin lengkap, kini WhatsApp perbarui beberapa fiturnya. Sejak kemunculannya pada tahun 2009 WhatsApp bersaing dengan beberapa aplikasi messenger seperti BBM dan Line, kini WhatsApp lebih populer dibanding pendahulunya, apalagi baru-baru ini WhatsApp mencoba memperbarui fiturnya. Berikut adalah beberapa deretan fitur tersebut.
- Hilangnya Notifikasi Chat
Banyaknya notifikasi di layar pastinya menggangu kenyamanan beberapa pengguna, apalagi kalau notifikasi tersebut berasal dari WhatsApp. Nah untuk meringankan hal tersebut, WhatsApp memiliki fitur untuk melakukan mute notifikasi.
- Pengamanan Sidik Jari
Fitur ini dapat mengantisipasi dari tangan-tangan jail orang yang berada disekitar, sebab fitur ini sudah resmi dirilis untuk perangkat Android. Adapun perangkat iOS sudah mendapatkan fitur keamanan melalui Touch ID dan Face ID.
- Pengaturan Grup
Untuk mengaktifkannya, ikuti langkah berikut ini:
- Buka Pengaturan atau Setelan
- Pilih Akun
- Pilih Privasi
- Pilih Group
- Kemudian pilih tiga opsi yang teredia, yakni “Semua Orang”. Kontak Saya”, atau “Kontak Saya Kecuali”.
Bila memilih “Kontak Saya” maka hanya pengguna yang terdaftar dalam daftar kontak kamu saja yang dapat menambahkan ke dalam group. Sementara “Kontak Saya Kecuali”menawarkan pengaturan tambahan untuk memilah siapa saja dalam daftar kontak yang dapat menambahkan kamu.
Penulis: Suryo Hardiantoro
Editor: Octavia Dwi Lestari