Bambang Soesatyo hendak menemui para mahasiswa. Foto: Kompas.com

Diamma.com — Ketua DPR RI, Bambang Soesatyo berlari ke dalam gedung parlemen, ruang Nusantara V, ketika aparat kepolisian menembakkan gas air mata kepada para mahasiswa yang berunjuk rasa di depan gedung DPR RI, Jakarta pada Selasa (24/9).

Dilansir dari kompas.com, Bambang yang didampingi Sekretaris Jendral DPR RI Indra Iskandar hendak menemui mahasiswa. Namun sebelum itu, Bambang sempat berbicara kepada aparat kepolisian memastikan kondisi yang ada di depan gedung DPR RI.

Ketika Bambang hendak menemui para mahasiswa, aparat kepolisian sudah lebih dahulu menembakkan gas air mata kepada para mahasiswa. Rombongan Bambang, termasuk wartawan, langsung berhamburan memasuki gedung parlemen, ruang Nusantara V.

Akibat dari kejadian itu, Bambang tidak terlihat lagi, hanya ada beberapa aparat kepolisian yang terbatuk dan mata pedih akibat terkena gas air mata.

Penulis: Savira Putri Aprillia
Editor: Gadis Ayu Maharani