Diamma.com– Band Seventeen yang saat itu sedang meramaikan acara gathering karyawan PLN UIT JBB, menjadi korban dari terjangan tsunami setinggi 3 meter yang terjadi di kawasan Banten.
Melalui keterangan pribadi di akun Instagramnya, Ifan meminta doa agar sang istri dan kru Seventeen yang hilang dapat segera ditemukan dalam kondisi selamat.
Riefian Fajarsyah, vokalis band Seventeen, mengabarkan kondisi di sana melalui sebuah video yang diunggah lewat akun instagram pribadi miliknya.
“Report dari Tanjung Lesung. Kita kehilangan bass kita, Bani, sama road manager kita, Herman. Andi sm road manager kita Oki. Andi sama Herman sama Ujang belum diketemuin mohon doanya. Minta doanya semoga istri saya cepet diketemuin. Sementara yang lain selain itu, alhamdulillah selamat walaupun patah patah, walaupun luka luka,” ujarnya.
“Minta doanya ya istri saya, Andi, sama Ujang sama Herman cepet diketemuin. Minta ikhlas juga doanya buat Bani sama Oki. Terima kasih assalamu’alaikum,” lanjutnya sambil menahan tangis.
Hingga saat ini, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mengkonfirmasi bahwa insiden tersebut memakan korban 62 orang meninggal dunia, 584 luka-luka dan 20 orang hilang. Tim masih terus mencari kemungkinan korban lainnya.
Penulis: Anggi Rifa Dwiputri
Editor: Gadis Ayu Maharani
(Dilansir dari beberapa sumber)