Ilustrasi penyakit flu. Foto: akurat.co

Diamma.com- Penyakit flu dan batuk memang menjengkelkan dan mengganggu aktivitas. Terlebih, infeksi penyakit ini dapat menular melalui udara saat batuk dan bersin.

Penyakit flu sendiri sebetulnya bisa sembuh dengan istirahat yang cukup dan mengonsumsi makanan yang tepat untuk meningkatkan kekebalan tubuh. Namun perlu berhati-hati, terdapat makanan yang justru membuat flu semakin lama untuk disembuhkan. Berikut makanan yang harus dihindari ketika flu:

  1. Yogurt

Meski sangat penting meningkatkan imunitas tubuh selama sakit, namun sayangnya minum yogurt tidak membantu banyak. Justru sebaliknya, mengonsumsi yogurt bisa memperparah riak batuk dan menyebabkan akumulasi cairan sehingga menyebabkan sulit bernapas.

  1. Susu dan keju

Sepertinya ketika flu dan batuk memang harus menghindari susu dan produk olahan lainnya. Karena meskipun susu dan keju tinggi vitamin serta mineral, namun mengonsumsinya justru bisa mengentalkan cairan lendir dan meningkatkan inflamasi.

  1. Makanan yang digoreng

Tentu saja, sebaiknya tidak makan makanan berlemak apalagi digoreng karena bisa memperparah kondisi tenggorokan yang sudah sakit.

  1. Minuman bersoda

Minuman bersoda juga bukan jenis minuman yang bisa diminum saat tenggorokan sakit karena bisa meningkatkan iritasi tenggorokan saat flu dan batuk.

  1. Buah-buahan masam

Buah mungkin sangat baik untuk kesehatan karena tinggi vitamin dan mineral, namun buah-buahan masam sebaiknya tidak dimakan selama flu dan batuk karena bisa menyakiti tenggorokan dan meningkatkan inflamasi.

Penulis: Liza Luai’ati Niswah
Editor: Siti Nurmayani Putri
(Dilansir dari beberapa sumber)