Suasana dalam pemilihan calon Ketua Senat Mahasiswa Fikom 2018-2019. Acara ini berlangsung di pelataran parkir mobil UPDM (B). Foto: diamma.com/Adhyasta Dirgantara.

Diamma.com – Komisi Pemilihan Raya (KPR) melaksanakan pemilihan ketua senat mahasiswa Fakultas Ilmu Komunikasi (Fikom) Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama) pada Rabu (11/7) di pelataran parkir mobil UPDM (B). Acara ini merupakan acara tahunan yang bertujuan untuk menentukan ketua senat Fikom setiap tahunnya.

Dalam perhelatan acara tahun ini, 2 calon Ketua Senat periode 2018-2019 akan bersaing demi meraih posisi tertinggi. Adalah Muhammad Miftah Faiz dan Rochmat Zulkarnaen yang akan saling bersaing dalam memperebutkan posisi tersebut.

Gennada Melaty, selaku Wakil Ketua KPR, mengungkapkan bahwa persiapan dalam menyelenggarakan acara pada tahun ini cukup singkat.

“Singkat sih persiapannya. Hanya sekitar 2 minggu. Itu sudah mencakup persiapan fasilitas dan lain-lain,” ungkapnya.

Selain itu, ia juga mengungkapkan kalau tidak ada perbedaan yang berarti antara KPR tahun lalu dengan KPR tahun sekarang.

Gak ada perbedaan yang signifikan sih. Metodenya sama seperti tahun lalu, datang, nyoblos, celupin jari ke dalam tinta sebagai bukti telah menggunakan hak suaranya. Cuma berbeda lokasi pemilihan saja,” lanjut Genna.

Tahun lalu, KPR dilaksanakan di depan Rumah Bu Moes dengan memasang tenda. Namun, tahun ini KPR memilih lokasi di pelataran parkir mobil UPDM (B).

Riffany, salah satu mahasiswa Fikom, berharap agar ketua senat yang nantinya terpilih bisa memajukan Fikom UPDM (B). “Saya berharap semoga ketua senat yang akan terpilih nanti bisa membawa Senat Mahasiswa Fikom lebih baik lagi dari sebelumnya. Terutama dalam memajukan Fikom UPDM (B),” ucap Riffany.

Reporter: Adhyasta Dirgantara
Editor: Alya Farah Fauziah