Pertamina akan hadirkan Premium dalam kemasan pada mudik lebaran 2018. Foto: Kompas.com

Diamma.com- Mudik bagaikan tradisi menjelang lebaran. Untuk memudahkan pemudik, Pertamina akan menjual Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis Premium dalam bentuk kemasan pada musim mudik tahun ini.

Pada musim mudik sebelumnya, BBM jenis Pertamax dan Dex sudah lebih dulu dijual dalam bentuk kemasan.

“Kalau biasanya itu BBM dalam kemasan yang dijual hanya Pertamax dan Dex. Mudik tahun ini ada Premium dengan kemasan satu liter,” ujar VP Corporate Communication Pertamina, Adiatma Sardjito pada Kamis (7/6/2018).

Adiatma menambahkan pemasaran Premium dalam bentuk kemasan merupakan bentuk penugasan pemerintah terhadap Pertamina.

Pertamina pun akan menyediakan Premium dalam kemasan pada musim mudik Lebaran 2018 sebesar 2 kiloliter. Premium ini lebih ditujukan untuk pemudik yang mengendarai sepeda motor.

“Karena penugasan dari pemerintah. Ini dispesifikan untuk motor. Namun, tren dari tahun lalu mereka tidak pakai Premium, maunya pakai Pertalite,” tambahnya.

Pertamina pun telah menambah SPBU yang menjual Premium di Jawa, Madura, dan Bali. Penambahan SPBU ini juga sebagai bentuk penugasan pemerintah terhadap Pertamina.

“Jadi, kita di Jawa ada tambahan 571 SPBU. Dari 3 ribu sekian SPBU yang ada kan 1.500 jual Premium. Lalu nambah 571. Jadi sekarang ada sekitar 2.000 SPBU lewat nozel,” tutup Adiatma.

Penulis: Faradina Fauztika
Editor: Siti Nurmayani Putri
(Dilansir dari beberapa sumber)