Mantan Presiden ketiga Indonesia, BJ Habibie. Foto: Kompas.com

Diamma.com- Pemerintah Jerman memberikan perhatian penuh terhadap Presiden RI ketiga, Bacharuddin Jusuf Habibie yang sedang menjalani perawatan di Klinik Starnberg, Muenchen, Jerman.

“Pemerintah Jerman melalui Kantor Kanselir Angela Merkel sudah mengetahui keadaan kesehatan Bapak BJ Habibie saat ini, dan sudah menelepon langsung Bapak BJ Habibie. Pemerintah Jerman memberikan perhatian penuh, dan menawarkan apa yang bisa dibantu,” ujar sekretaris pribadi BJ Habibie, Rubijanto dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Sabtu (3/3) malam.

Dokter di Muenchen memberikan dua opsi bagi Habibie, yakni segera menjalani operasi jantung atau menempuh pengobatan/tindakan dengan cara yang lebih canggih.

Menurut informasi yang diperoleh Rubijanto, Habibie tidak menghendaki tindakan operasi Jantung, dan lebih memilih operasi dengan metode baru yang lebih canggih.

Sejauh ini, tim dokter telah memasang kateter melalui mulut untuk mengetahui persisnya kebocoran klep jantung dan untuk menentukan tindakan mana yang lebih tepat untuk ditempuh.

Penulis : Qhoridatul Khanifah
Editor : Siti Nurmayani Putri

(Dilansir dari beberapa sumber)