obat-alami-sakit-gigiDiamma.com – Indonesia dengan masyarakatnya yang majemuk, tentunya tidak terlepas dari budaya yang beragam serta kuliner yang beraneka ragam pula. Kuliner khas Indonesia begitu banyak, mulai dari yang manis, asam, hingga berminyak. Makanan manis biasanya yang paling banyak dipilih oleh masyarakat Indonesia.

Namun, kita tidak dapat memungkiri bahwa makanan manis dapat menyebabkan berbagai macam penyakit seperti sakit gigi yang sering dialami oleh anak-anak. Agar terhindar dari sakit gigi, sebaiknya kita rajin menyikat gigi 2 kali sehari, terutama sebelum tidur.

Sebuah penelitian mengatakan bahwa waktu menyikat gigi yang baik berkisar antara 1-2 menit. Sedangkan dalam menggosok gigi, diusahakan untuk menyikat dengan cara memutar-mutar dan untuk lebih maksimal sikatlah gigi di depan cermin agar terlihat sisa-sisa makanan yang ada disela-sela gigi.

Salah satu penyakit gigi yang sangat mengganggu ialah gigi berlubang. Gigi berlubang biasanya disebabkan karna makanan yang terlalu manis, frekuensi menyikat gigi yang kurang, bahkan sampai salah dalam pemilihan sikat gigi.

Berikut beberapa cara untuk mengobati gigi berlubang:

  1. Membersihkan gigi dan mulut
  2. Meneteskan air jeruk nipis pada gigi yang berlubang
  3. Berkumur dengan air hangat yang diberi garam
  4. Gigit belimbing wuluh beserta garam menggunakan gigi yang berlubang
  5. Tumbuk bawang putih dan letakan pada gigi yang berlubang

Itulah 5 cara untuk menyembuhkan sakit gigi yang disebabkan oleh gigi berlubang. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!

 

Reporter : Rosa Febryanty Razak / Foto : caramengatasigigiberlubang.files.wordpress.com

Editor : Rachma Putri Utami

(dikutip dari berbagai sumber)