Diamma.com – Hari Anak merupakan suatu perayaan yang bertujuan untuk menghormati hak-hak anak di seluruh dunia, di Indonesia sendiri Hari Anak Nasional diperingati setiap tanggal 23 Juli. Hal tersebutlah yang mendasari Yayasan Gugah Nurani Indonesia (GNI) menggelar acara untuk merayakan Hari Anak Nasional tersebut.
Yayasan Gugah Nurani Indonesia (GNI) adalah sebuah organisasi kemanusiaan non-pemerintah yang memulai programnya tepat dua minggu setelah bencana Tsunami melanda Aceh. Dengan mengusung tema ‘23 Juli, Waktunya Anak Diakui’, acara tersebut digelar di Main Atrium lantai dasar Lotte Shopping Avenue, Jakarta Selatan pada Rabu (23/07/14). Alasan dipilihnya tema tersebut karena keprihatinan GNI terhadap perayaan Hari Anak Nasional yang masih belum optimal, serta minimnya masyarakat awam yang belum sepenuhnya memahami tujuan dan makna dari perayaan tersebut dalam mewujudkan kesejahteraan anak Indonesia.
Acara yang penontonnya didominasi oleh anak-anak tersebut dimeriahkan oleh pementasan seni tradisional dari anak-anak binaan GNI. Tidak hanya itu, penampilan dari Coboy Junior (CJR) yang menunjukkan bakat tarik suaranya pun berhasil menarik antusias penonton. Disela-sela penampilannya, CJR menyampaikan harapan agar anak-anak Indonesia lebih bisa menggali kreatifitasnya serta belajar dan bermain selayaknya anak-anak.
Paramitha, salah satu penonton yang juga siswi SMP menyampaikan harapannya sebagai anak Indonesia, “aku ingin cita-citaku tercapai dan bikin Indonesia bangga,” ujarnya.
Adivena Victoria, salah satu anggota dari GNI juga menyampaikan harapannya terhadap hak anak Indonesia, “diharapkan hak anak bisa tercapai, mulai dari hal sekecil apapun,” tutupnya.
Reporter : Nurkholis / Fotografer : Nurkholis
Editor : Rachma Putri Utami