Diamma.com – Kesulitan yang dirasakan oleh para pencari kerja ternyata juga dirasakan oleh perusahaan yang mencari pegawai untuk bekerja di perusahaannya. Hal tersebut terlihat dari seringnya diselenggarakan acara jobfair. Kesulitan tersebut sering kali menjadi penyebab kegagalan pada tahap interview, dikarenakan kurangnya kecocokan antara jobseeker atau pencari kerja dengan perusahaan itu sendiri.
Beberapa waktu lalu, Interview First mengadakan talkshow di Coffee Toffee, Hanglekir, Jakarta Pusat tentang apa saja penyebab kegagalan yang dialami oleh jobseeker.
Berikut beberapa penyebab kegagalan yang dialami:
1.Kurangnya pengetahuan jobseeker terhadap perusahaan yang dituju.
2.Pada saat harus menceritakan tentang diri sendiri, terkadang jobseeker tidak secara
natural menceritakannya.
3. Kesalahan lain yang umum pada saat interview adalah tidak bertanya saat diberikan kesempatan.
4. Saat melakukan interview, jobseeker tidak menatap langsung mata interwiewer. Hal tersebut menandakan bahwa jobseeker ragu-ragu.
5. Banyak jobseeker yang menggunakan kemeja berwarna gelap.
6. Kesalahan terakhir adalah sikap jobseeker saat duduk kurang diperhatikan dan sering bergerak menandakan orang tersebut gerogi.
Itulah 6 penyebab kegagalan yang menyebabkan tidak diterimanya seseorang saat melamar pekerjaan.
Reporter : Hafdal Syahputra / Foto : Google.com
Editor : Rachma Putri Utami