Diamma.com – Dieng, daerah yang dikenal sebagai negri diatas awan dengan udara sejuk dan penduduknya yang ramah ternyata menyimpan buah yang hanya dapat tumbuh disana.
Carica merupakan buah pepaya gunung, buah tersebut hanya dapat tumbuh di daratan tinggi yakni diatas 1400mdpl. Carica tumbuh subur di desa sekitar Dieng, Wonosobo, Jawa Tengah.
Kenikmatan rasa carica bisa didapatkan hanya dengan mengeluarkan uang sebesar Rp. 5000. Buah tersebut juga memiliki beberapa manfaat antara lain memelihara kesehatan mata, membantu metabolisme tubuh, memberi kesehatan pada tubuh dan membantu menghaluskan kulit.
Marini salah satu wisatawan mengungkapkan pendapatnya tentang buah tersebut, “enak, manis agak sedikit asem jadi rasanya nano-nano gitu. Carica bisa bayar rasa kangen saya sama keindahan Dieng” ujarnya.
Reporter : Dewi Savitri / Fotografer : Dewi Savitri
Editor : Rachma Putri Utami