Diamma.com – Sejak Senin 16, Desember 2013 UKM AGRAWITAKA Moestopo mulai membuka stand untuk pendaftaran penerimaan calon anggota baru. Stand pendaftaran yang bertempat di depan ATM BNI Moestopo tersebut dibuka sampai Jumat, 20 Desember 2013. Stand dibuka mulai pukul 09.00 – 19.00 WIB.
AGRAWITAKA merupakan UKM yang fokus pada kegiatan pecinta alam dan open recruitment tersebut ditujukan
bagi mahasiswa yang menyukai kegiatan menantang sekaligus memacu adrenalin. Adapun tema yang diusung pada penerimaan calon anggota tahun in i adalah “Survival”, maksud tema tersebut ialah agar mahasiswa UPDM (B) tahu bagaimana caranya bertahan hidup di hutan dengan minimnya ketersediaan alat perlengkapan maupun bahan makanan.
AGRAWITAKA sendiri tidak memberikan kriteria khusus bagi calon anggota barunya nanti, yang terpenting adalah adanyakemauan dari individu tersebut. Dan seluruh mahasiswa aktif Moestopo dapat mendaftarkan dirinya untuk menjadi calon anggota AGRAWITAKA, tetapi yang lebih diutamakan adalah mahasiswa angkatan 2012 dan 2013.
Mohammad Reza selaku ketua AGRAWITAKA menyampaikan harapannya agar tahun ini dapat merekrut anggota lebih banyak dan AGARAWITAKA dapat lebih berkembang nantinya, ” harapan untuk tahun ini sih semoga AGRAWITAKA bisa lebih banyak merekrut anggota baru dan membuatnya (AGRAWITAKA – RED) menjadi lebih berkembang” ucapnya.
Reza menambahkan bahwa kurangnya ketertarikan mahasiswa dikarenakan rasa takut untuk naik gunung, padahal pada kenyataannya tidak seperti yang difikirkan. Rencananya stand pendaftaran akan dibuka kembali setelah liburan yaitu pada tanggal 6 Januari 2014 sampai 10 Januari 2014.
Reporter :
Wulan Fitria / Fotografer : Wulan Fitria
Editor : Rachma Putri Utami